Satuan Lantas Polres SBD Gelar Bakti Sosial Dengan Membersihkan Tempat Ibadah Dalam Rangka HUT Polantas Ke-69

Satuan Lantas Polres SBD Gelar Bakti Sosial Dengan Membersihkan Tempat Ibadah Dalam Rangka HUT Polantas Ke-69

SERGAP.CO.ID

SUMBA BARAT DAYA, || Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Korps Lalu Lintas Polri, Satuan Lantas Polres Sumba Barat Daya (SBD) melaksanakan kegiatan Bakti Sosial yang difokuskan pada perawatan dan pemeliharaan tempat ibadah Kamis, (12/092024) Pukul 15.00 Wita.

Bacaan Lainnya

Dengan di Pimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres SBD Iptu I Elias Ballo, S.H. Personel Satuan Lantas Polres SBD bergotong royong membersihkan beberapa tempat ibadah seperti Masjid Agung Alfalah Weetabula, Gereja Katedral Roh Kudus, GKS Jemaat Mata Weetabula dan Pura Sumba Buana Dharma.

Kepada Humas Polres SBD saat di konfirmasi Kepala Satuan Lantas Polres SBD, dalam keterangannya menyampaikan, “sebagai bagian dari perayaan HUT Polantas ke-69, kami ingin memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat khususnya dalam memelihara tempat ibadah yang merupakan pusat kegiatan spiritual. Terus terang sebagai Kasat Lantas yang baru dan ini kegiatan perdana saya dengan kesatuan lalu lintas, Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan Polri bersama masyarakat serta memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar” Ujar Kasat Lantas Polres SBD.

Satuan Lantas Polres SBD Gelar Bakti Sosial Dengan Membersihkan Tempat Ibadah Dalam Rangka HUT Polantas Ke-69

Hal tersebut sudah menjadi tradisi dan rangkaian setiap tahunnya dalam agenda menyongsong hari jadinya Polantas dibalik semua kegitanan tersebut lebih dekat dengan masyarakat dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekitar.

Akhir dari kegiatan bakti sosial ini, beberapa pengurus tempat ibadah menyampaikan apresiasi mereka terhadap Polri khususnya Polantas dan inisiatifnya kegiatan positif yang dapat memberikan kenyamanan saat beribadah.

(Ss**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.