KOTA TASIKMALAYA, || Bertempat di Halaman Bale Kota Tasikmalaya, Senin pagi, telah dilaksanakan Apel Pagi Gabungan yang dirangkaikan dengan Penyerahan 25 Berkas Pensiun PNS TMT Maret 2025. Acara ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, S.T., M.BA. Senin 3/03/2025.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Pejabat Tinggi Pratama Kota Tasikmalaya, Pimpinan BJB Tasikmalaya, serta para ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya.
Dalam sambutannya, Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan pentingnya sosialisasi program Asta Cita yang merupakan program pemerintah pusat. Ia mengajak seluruh birokrat dan ASN di Kota Tasikmalaya untuk mendukung dan menyebarkan nilai-nilai program ini, yang selaras dengan Visi Kota Tasikmalaya sebagai kota industri, jasa, dan perdagangan yang maju, religius, inovatif, dan berkelanjutan. Wali Kota mengimbau agar ASN berpartisipasi aktif dalam mempromosikan Kota Tasikmalaya, serta menyebarkan informasi positif tentang kota ini melalui media sosial.
Selain itu, Wali Kota juga menghimbau agar ASN menghilangkan sikap egosentris dan menyadari bahwa setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) merupakan bagian dari satu kesatuan, yaitu Kota Tasikmalaya yang mencerminkan nilai-nilai Takwa, Amanah, Senyum Syukur Silaturahmi, Ikhlas, dan Komunikasi.
Terkait dengan program efisiensi yang dianjurkan oleh pemerintah pusat, beliau menyampaikan bahwa anggaran untuk kendaraan dinas kepala daerah akan dialihkan untuk program-program yang lebih bermanfaat bagi masyarakat, guna mengoptimalkan penggunaan anggaran.
Pada kesempatan ini, juga diumumkan bahwa Tunjangan Guru ke-13 dan ke-14 tahun 2024 akan segera direalisasikan hari ini, dan untuk tunjangan tahun 2025, diusahakan dapat terealisasi tepat waktu.
(Rzl)