Rapat Pimpinan dan Sosialisasi Implementasi Manajemen Talenta ASN di Kota Tasikmalaya

Rapat Pimpinan dan Sosialisasi Implementasi Manajemen Talenta ASN di Kota Tasikmalaya

SERGAP.CO.ID

KOTA TASIKMALAYA, || Pada Senin, 17 Maret 2025, bertempat di Ruang Rapat Wali Kota Tasikmalaya, diselenggarakan Rapat Pimpinan yang diikuti oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Camat se-Kota Tasikmalaya. Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, S.T., M.BA, bersama Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Drs. Asep Goparulloh., M.Pd.

Bacaan Lainnya

Dalam rapat tersebut, Wali Kota Viman Alfarizi Ramadhan memberikan arahan mengenai berbagai kebijakan dan program yang akan dilaksanakan di Kota Tasikmalaya. Beliau menekankan pentingnya koordinasi dan sinergi antara setiap OPD dan camat untuk memastikan kelancaran program-program pemerintah yang telah ditetapkan.

Rapat Pimpinan dan Sosialisasi Implementasi Manajemen Talenta ASN di Kota Tasikmalaya

Selain membahas berbagai kebijakan, rapat tersebut juga dilanjutkan dengan sosialisasi mengenai Implementasi Manajemen Talenta Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) aparatur pemerintah agar lebih kompeten, profesional, dan siap menghadapi tantangan perkembangan zaman.

Wali Kota mengungkapkan bahwa manajemen talenta ASN sangat penting untuk memaksimalkan kinerja pemerintahan. Melalui manajemen talenta yang baik, diharapkan dapat menciptakan pemerintahan yang lebih efektif dan efisien dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Implementasi ini akan mencakup proses seleksi, pengembangan karier, serta pemberian penghargaan kepada ASN yang menunjukkan prestasi.

Di akhir rapat, Wali Kota Tasikmalaya mengingatkan agar setiap OPD dan camat dapat segera mengimplementasikan kebijakan dan program yang telah disosialisasikan, serta memastikan ASN di lingkungan pemerintah kota dapat bekerja secara optimal dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik di Kota Tasikmalaya.

(Rizal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *