KUPANG, || Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, S.Pd., M.Pd memastikan siap mensukseskan Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Hal tersebut disampaikan usai meninjau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kecamatan Alak bersama Penjabat Gubernur NTT, Staf Ahli Badan Gizi Nasional dan Dandim 1604 Kupang, Kadis Kesehatan Provinsi NTT, Senin (13/Januari/2025). Turut mendampingi Pj. Wali, Kadis Pendidikan Kota Kupang.
Kunjungan berawal dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang menggunakan salah satu gedung milik Kodim 1604 di Alak. Selain mendengarkan penjelasan temtang Program MBG yang untuk pertama kalinya diterapkan di Kota Kupang, mereka juga berkesempatan melihat secara langsung proses persiapan menu MBG yang dimasak dan dikemas secara higienis hingga proses pengiriman ke sekolah dan posyandu. Kunjungan dilanjutkan dengan memantau secara langsung hari pertama pelaksanaan program MBG di SDI Osmok, Kelurahan Namosain, Alak.
(Dessy)