Komitmen Bupati Cirebon, H. Imron dalam Meningkatkan Sektor Pendidikan

SERGAP.CO.ID

KABUPATEN CIREBON || Pendidikan merupakan salah satu sektor penting dalam pembangunan daerah dan sumber daya manusia (SDM). Dengan SDM yang berkualitas, suatu daerah tentu berkembang lebih pesat.

Bacaan Lainnya

Hal ini menjadi perhatian khusus bagi Bupati Cirebon, Drs. H.Imron, M.Ag., dalam melaksanakan tugas menjadi orang nomor satu di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon.

Selain kualitas pembelajaran, faktor penunjang sarana dan prasarana juga menjadi perhatian Bupati Imron. Sebab, sarana dan prasarana yang baik juga menjadi variabel yang sangat menentukan tercapainya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Selama kurun waktu 5 tahun dari 2019-2023, Bupati Imron telah menginstruksikan Dinas pendidikan agar melaksanakan tugasnya dalam meningkatkan kualitas sarana dan prasarana serta SDM.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, H. Ronianto, S.Pd., M.M., menjelaskan, satuan pendidikan dari tingkat PAUD sampai SMP, baik negeri maupun swasta, berjumlah 321.503 siswa, Senin (11/12/2023).

Rehabilitas ruang sekolah jenjang PAUD sampai SMP dari 2019 hingga 2023 berjumlah 1.680 ruang kelas sudah terealisasi. Pembangunan ruang kelas baru jenjang PAUD, SD dan SLTP berjumlah 108 ruang kelas baru.

Kemudian, pembangunan jamban untuk siswa dan guru dalam kurun waktu 2019 sampai 2023 dari jenjang PAUD, SD dan SLTP berjumlah 327 bangunan.

Untuk penggabungan/merger SD satu hamparan dari tahun 2022 hingga 2023, Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon telah menerapkan program itu sebanyak 245 sekolah pada 87 titik lokasi dan rencana pada tahap 4 sebanyak 64 SD negeri yang ada pada 30 titik.

Peningkatan guru ASN pada jenjang PAUD, SD dan SLTP negeri berjumlah 4.487 orang dan PPPK di tahun 2023 sebanyak 1.804 guru.

Capaian IPM angka rata-rata lama sekolah (RLS) dari 2019 hingga 2023 ada kenaikan 0,35 poin. Angka Harapan Lama Sekolah (RLS) dari 2019 hingga 2023 ada kenaikan 0.17 poin. Dengan rincian RLS 2019 7,27 tahun dan HLS 12.24 tahun. Pada 2023 RLS 7,64 tahun dan RLS 12,41 tahun.

Angka melek huruf di Kabupaten Cirebon pada 2019 sebesar 57,76 % dan tuntas di 2020 dengan AMH sebesar 99,73 %.

Angka melanjutkan siswa dari SD ke SLTP sebanyak 32.404 orang atau 99,91%. Sedangkan, dari SLTP ke SMA sebanyak 25.731 siswa atau 98,22 persen.

Di bawah kepemimpinan Bupati Imron, Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon berhasil meraih sejumlah pencapaian yang signifikan.

Dengan capaian program dari Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon ini, dapat disimpulkan sebagai refleksi upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui beberapa program yang telah diimplementasikan.

“Capaian ini tidak terlepas dari kerja sama dan dedikasi semua pihak yang terlibat, termasuk para stakeholder, tenaga pendidik siswa dan pihak terkait lainnya,” pungkas dia.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.