SERGAP.CO.ID
RINDI UMALULU, || Babinsa Koramil 02/Rindi Umalulu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serda Syamsurijal menghadiri penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Pengentasan Kemiskinan Ekstrim (BLT-DD) tahun 2023 yang bertempat di Aula kantor Desa Katikutana, Kecamatan Matawai La Pawu,Kabupaten Sumba Timur, pada Jum’at (13/10/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut, PLT Camat Matawai La Pawu, Kepala Puskesmas Tanarara, Babinsa, sekdes Katikutana, pendamping Desa, Tokoh masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama,dan masyarakat penerima bantuan.
Babinsa Serda Syamsurijal meyampaikan “bawasanya penerima Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa TA.2023 (BLT-DD) yang disalurkan oleh Pemerintah Desa Tanatuku berjumlah 56 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT DD yang berada di Desa Katikutana, Kecamatan Matawai La Pawu,ucapnya.
Menurutnya, Babinsa hanya mengawasi kegiatan ini, agar penyalurannya tepat sasaran, dan penyalurannya dapat berjalan dengan aman dan lancar.
(MSS**)