Kemenag Kabupaten Bandung Tebar Berkah Ramadan, 750 Bingkisan untuk Mustahik

Kemenag Kabupaten Bandung Tebar Berkah Ramadan, 750 Bingkisan untuk Mustahik

SERGAP.CO.ID

KAB. BANDUNG, || Dalam rangka mewujudkan program prioritas Kementerian Agama Republik Indonesia, “Kemenag Berdampak”, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bandung menggelar Festival Ramadan dengan membagikan 750 bingkisan kepada mustahik dan warga sekitar.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang mengusung tema “Memenangkan dan Menyenangkan” ini dilaksanakan pada Jumat, 21 Maret 2025, di lingkungan kantor Kemenag setempat.

Festival Ramadan ini menjadi momentum berbagi berkah bagi mustahik di sekitar kantor Kemenag. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Kemenag Kabupaten Bandung, Unit Pengumpul Zakat (UPZ), dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS).

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Bandung, H. Cece Hidayat, dalam sambutannya menyampaikan permintaan maaf atas segala kekurangan selama menjalankan tugas.

“Saya atas nama Kepala Kemenag menyampaikan permintaan maaf apabila dalam pelaksanaan tugas dan fungsi kami di Kemenag, banyak mengganggu aktivitas di wilayah Bapak dan Ibu,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua UPZ, H. Nana Rosiana, dalam laporannya menyampaikan bahwa program UPZ memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar.

“Program UPZ ini diharapkan dapat memberikan manfaat yang nyata dan berdampak baik untuk masyarakat sekitar Kantor Kemenag Kabupaten Bandung,” jelasnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara Kemenag Kabupaten Bandung dengan masyarakat sekitar, serta membawa keberkahan di bulan Ramadan.

(Asp )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *