Sat Samapta Polres Bima Bersama Ibu Bhayangkari Bagikan 300 Paket Takjil

Sat Samapta Polres Bima Bersama Ibu Bhayangkari Bagikan 300 Paket Takjil

SERGAP.CO.ID

BIMA || Satuan Samapta Polres Bima Polda NTB melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada pengendara dan masyarakat yang melintas di depan Mapolres Bima Jalan Sultan Muhammad Salahuddin Bima.

Bacaan Lainnya

Kegiatan yang di mulai pukul 16.30. Wita ini dipimpin oleh Wakapolres Bima Kompol Saogi Sujana Angsar didampingi Kasat Samapta AKP Muhtar, pengurus Bhayangkari Cabang Bima dan personel Sat Samapta Polres Bima. Senin, (17/3/2025).

Dalam kegiatan tersebut, 300 paket takjil dibagikan kepada pengendara dan masyarakat yang berada di kawasan tersebut.

Sat Samapta Polres Bima Bersama Ibu Bhayangkari Bagikan 300 Paket Takjil

Kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama bagi mereka yang sedang dalam perjalanan saat waktu berbuka puasa.

“Kegiatan itu wujud perhatian Polres Bima kepada masyarakat, khususnya umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa”. Kata Wakapolres.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian polisi terhadap masyarakat. Pembagian takjil ini juga sebagai salah satu upaya untuk mengedepankan keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan 1446 H tahun 2025.

(Sukirman)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *