BIMA-NTB || Babinsa Koramil 1608-07/Monta Sertu Hamzah melaksanakan komsos kerja Bhakti Gotong royong bersama warga membangun gedung Taman Kanak-Kanak dan Pendidikan Anak Usia Dini (TK-PAUD) Pembina Negeri Desa Tangga Kecamatan Monta Kabupaten Bima. Selasa, (17/9/2024) Sekira Pukul 10.00 WITA.
Pada kesempatan itu Babinsa memberikan pembinaan kepada warganya agar tetap menjaga kamtibmas terutama menjelang Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Serentak yang selenggarakan pada bulan November 2024 mendatang.
Selain itu Sertu Hamzah juga menghimbau kepada warga binaan agar senantiasa tetap menjaga kerukunan antara sesama warga supaya terjalin hubungan yang harmonis dan saling tolong menolong. Imbuhnya.

Kehadiran dan partisipasi Babinsa dalam segala aktifitas masyarakat memberikan warning dan motifasi sehingga dapat dirasakan jauh lebih berharga dan sangat bermakna.
Sementara itu Kepala TK-PAUD Pembina Negeri Suhada, S.Pd menyampaikan rasa bangga dan ungkapan beribu terimakasih atas kehadiran serta partisipasi Babinsa desa Tangga Sertu Hamzah dalam kegiatan pembangunan Gedung ini.
“Bangga luar biasa, dan terimakasih pak Babinsa kami beserta seluruh jajaran merasa nyaman dengan adanya Pak Babinsa yang datang membantu kami”, ujar Ibu Suhada Putri Cantik asal Desa Sakuru ini.
Bukan saja ditujukan kepada Babinsa, terutama kepada Bapak Wadanramil 1608-07/Monta Kapten Inf Ibrahim kami khaturkan banyak terimakasih atas kepeduliannya terhadap masyarakat Monta dan Parado. Tutur Kepala Tukang yang bekerja membangun gedung TK-PAUD Pembina Negeri.
Sembari bekerja ikut mencampur semen, Sertu Hamzah tidak bosan-bosan memberikan edukasi kepada masyarakat agar sedapat mungkin menjauhi segala jenis miras dan obat-obatan terlarang karna dapat merugikan diri sendiri dan orang lain serta keluarga dan tentunya melanggar hukum yang berlaku kalau ada permasalahan segera laporkan ke pihak yang berwajib atau di selesaikan secara kekeluargaan. Harap Hamzah.
Apa yang dilakukan Babinsa hari ini adalah semata-mata memberikan Contoh kegiatan bergotong royong bersama-sama agar pekerjaan yang berat bisa ringan dan cepat selesai sesuai yang di harapkan bersama.
(Obama/Rajulan)