SERGAP.CO.ID
SUMBA TIMUR, || Komandan Kodim (Dandim) 1601/Sumba Timur, Letkol Czi Aditya Triwirawan menghadiri Pembukaan Turnamen Bola Voli Bupati Cup 2023.
Kegiatan Turnamen voli Bupati cup tersebut di Buka Oleh, Bupati Sumba Timur. Drs Khristofel Praing M.Si., bertempat di lapangan Bola Voli Pahlawan, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu Kabupaten Sumba Timur. Pada Sabtu (11/11/2023) Sore.
Bupati Sumba Timur Mengatakan, generasi muda saat ini perlu membiasakan diri dengan berolahraga, selain membuat tubuh sehat jasmani dan rohani, olahraga juga meningkatkan kepercayaan diri, karena saya yakin setiap orang memiliki potensi,serta junjung tinggi sportifitas dan rasa persaudaraan yang tinggi,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu juga, Dandim 1601/Sumba Timur Letkol Czi Aditya Triwirawan mengucapkan selamat bertanding kepada para tim peserta turnamen. Kegiatan ini, sebagai ajang silaturahmi, mengembangkan bakat, khususnya cabang olah raga bola voli.
Untuk itu, saya berpesan kepada para tim peserta lomba, agar mengedepankan rasa kebersamaan, menjunjung nilai-nilai sportivitas dan semangat dalam setiap pertandingan yang diikuti,” tandas Dandim.
(MSS**)