Gelar Tradisi Sangkur Pora, Kasdim 1601/Sumba Timur Hadiri Pernikahan Anggota TNI-AD

Gelar Tradisi Sangkur Pora, Kasdim 1601/Sumba Timur Hadiri Pernikahan Anggota TNI-AD

SERGAP.CO.ID

SUMBA TIMUR, || Masyarakat kecamatan Kota Waingapu khususnya lingkungan Kampung Baru antusias menyaksikan jalannya prosesi pernikahan tradisi sangkur pora. pada Jum’at, 26/07/2024), Malam.

Bacaan Lainnya

Tradisi sangkur pora di laksanakan pada pernikahan anggota TNI-AD Pratu Cristopel Lede Kadi Wone Satuan Yonif 743/PSY, Brigif 21/Komodo yang merupakan satuan tempur yang berada di bawah kendali Kodam IX/Udayana.

Gelar Tradisi Sangkur Pora, Kasdim 1601/Sumba Timur Hadiri Pernikahan Anggota TNI-AD

Acara tradisi sangkur pora merupakan acara penghantaran prajurit TNI Angkatan Darat, bagi tamtama dan Bintara yang melaksanakan prosesi pernikahan, dengan beranggotakan 9 orang prajurit lengkap dengan atributnya, pasukan sangkur pora di pimpin oleh Pratu Apris Hapu dan Serka Benyamin Juma sebagai Koordinator sukses melaksanakan tradisi sangkur pora dengan penuh hikmat dalam mengantarkan kedua mempelai.

Gelar Tradisi Sangkur Pora, Kasdim 1601/Sumba Timur Hadiri Pernikahan Anggota TNI-AD

“Jumlah anggota dalam tradisi sangkur pora ada sebilan orang, di pimpin oleh satu komandan, dan tradisi ini merupakan tradisi TNI -AD yang sedang melaksanakan pernikahan, dan pasukan sangkur pora menghantarkan sampai di pelaminan.”ungkap Benyamin Juma.

Gelar Tradisi Sangkur Pora, Kasdim 1601/Sumba Timur Hadiri Pernikahan Anggota TNI-AD

Dalam acara tersebut, Mayor INF Sambudi Kasdim 1601/Sumba Timur, selaku atasan menyerahkan  pakaian seragam Persatuan Istri Tentara Kartika Chandra Kirana atau biasa disebut Persit KCK merupakan organisasi istri prajurit Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) pada pengantin.

(Mas**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.