Petugas UPT Damkar Kabupaten Kuningan Masih Melakukan Pemadaman Karhutlas di Kawasan TNGC Wilayah Blok Batu Luhur

SERGAP.CO.ID

KAB. KUNINGAN, || Petugas UPT Damkar Kabupaten Kuningan terlibat dalam pemadaman Karhutlas di kawasan TNGC wilayah Blok Batu Luhur Desa Padabeunghar Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Selasa (27/9/2022)

Bacaan Lainnya

Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) sejak Minggu belum benar-benar padam, bahkan meluas dan mendekati jalan raya Padabeunghar – Pasawahan, dan permukiman warga.

Dengan kondisi itu, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan, Indra Bayu Permana, Selasa (27/9) meminta bantuan UPT Damkar Kabupaten Kuningan. UPT Damkar Kuningan mengerahkan 2 unit randis Damkar dengan 25 personil, melakukan pemadaman kebakaran pada Selasa (27/9) pada pukul 12.54 wib – 20.30 wib, selama 7 jam.

Lokasi pemadaman di kawasan TNGC di Blok Batu Luhur Desa Padanenghar, dan Blok Gunung Rangkas wilayah enclave Desa Pasawahan Kecamatan Pasawahan.

Albert, Anggota BPBD Kuningan pada pukul 07.00 WIB melaporkan, ia melihat kobaran api dari arah Desa Cikalahang Kec. Dukuhpuntang Kab. Cirebon ke Bukit Batu Luhur Desa Padabeunghar Kecamatan Pasawahan.

“Karena kebakaran sudah mendekati permukiman warga, Kalak BPBD Kuningan pada pukul 12.30 WIB, melaporkan dan meminta bantuan petugas Damkar untuk melakukan pemadan kebakaran,” terang Mh. Khadafi Mufti, M.Si, Kepala Damkar Kuningan.

“Dalam upaya pemadaman kebakaran itu, menerjunkan 2 unit randis Damkar dengan 15 personil. Melakukan penyekatan dengan menyemprotkan air ke pusat titik api, dan pembasahan di sekitrar wilayah yang mendekati jalan raya dan permukiman warga dengan menghabiskan 20.000 liter air,” tuturnya.

(Agus M)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.