SERGAP.CO.ID
KAB. KUNINGAN, || Peristiwa kebakaran terjadi di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) pada Minggu (25/9/2022). Lokasi kebakaran terjadi di sekitar Blok Jalan Maling, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, sekitar pukul 12.30 WIB.
Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana membenarkan kepulan asap atau titik api pertama kali terlihat pukul 12.30 WIB.
“Kebakaran masih dalam penanganan, luasan belum diketahui. Api mulai menuju ke Blok Karang Dinding,” ujarnya.
Berdasarkan data Pusdalops BPBD Kuningan, api menyebar ke arah bawah (Blok Cileutik) dan ke arah atas menuju (Blok Karang Dinding) menjadi beberapa titik.
Sementara itu Kepala BTNGC, Teguh Setiawan membenarkan peristiwa kebakaran lahan di kawasan BTNGC.
” Saat ini titik api masuk penanganan dari Blok Cileutik – Pasawahan. Asap mulai terdeteksi pukul 14.00 WIB, karena mayoritas tutupan lahan semak belukar kering maka api semakin cepat membesar pada pukul 14.50 WIB karena mayoritas tutupan lahan adalah semak belukar kering,”ujarnya.
Sedangkan jumlah personil, sambung Teguh, saat ini mencapai 100 personil yang tersebar di sekitar lokasi kebakaran lahan tersebut. Mereka adalah dari unsur BPBD, TNGC, MPA, TNI, POLRI, dan Relawan.
“Alat yang digunakan untuk pemadaman api menggunakan peralatan manual, mekanis dan kimia. Alhamdulillah pukul 19.30 WIB kobaran api dapat dipadamkan, kemudian ditindaklanjuti dengan mop up (menyisir, red) ke beberapa titik bara api yang terpantau masih menyala,” jelas Teguh.
Hingga saat ini, pihaknya belum bisa menjelaskan besar luas dan dugaan awal titik api. “Untuk besaran luas dan dugaan api akan Kami lakukan pengukuran besok,” terangnya.
(Agus M)