Keikut Sertaan Babinsa Bersama PPL Dalam Mengarahkan Siswa Prakerin SMKN 4 Lewa

SERGAP.CO.ID

LEWA, || Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur Serda I Nengah melaksanakan Komsos dengan Siswa-siswi SMKN 4 Lewa yang sedang melaksanakan Prakerin (Praktek kerja industri) Kejuruan Pertanian Di kelurahan Lewa Paku, Kec. Lewa, Kabupaten Sumba Timur. Rabu (07/09/2022).

Bacaan Lainnya

Babinsa ikut peran serta membina serta mengarahkan agar para pelajar SMKN 4 Lewa yang sedang berlatih di lapangan agar lebih giat Belajar, Berlatih serta bersungguh-sungguh mengikuti perintah, para pembina dilapangan.

Babinsa semangati seluruh siswa. Dalam rentang tiga bulan kedepan, saya mengharapkan siswa mampu menerapkan ilmu yang didapat di sekolah dan sebaliknya juga mampu menimba ilmu sebanyak-banyaknya dari berbagai aktifitas dan kegiatan yang dilaksanakan oleh kelompok tani.

Praktekkan ilmu yang didapat dari sekolah dan gali ilmu sebanyak mungkin dari kelompok tani dan yang paling penting adalah bagaimana menjadi siswa terdidik yang bangga menjadi bagian dalam dunia pertanian.

Dengan munculnya sekolah pertanian saat ini, hal itu membuktikan bahwa Pemerintah sangat serius merencanakan masa depan dan kemajuan dunia pertanian.

Dengan menjadikan banyak insan terdidik dari dunia dari sejak dini seperti halnya pada SMK Kejuruan Pertanian, diharapkan Indonesia akan mampu melahirkan tenaga-tenaga pakar dan ahli sejak dini,”Ucapnya.

(Ms/Sergap)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.