SERGAP.CO.ID
BATANG, || Ratusan pengendara yang melintasi Jalan Gajah Mada tepatnya depan Mapolres Batang terkejut ketika melihat banyak personel TNI dan Polri turun ke jalan.
Ternyata, petugas gabungan dari Polres Batang dan Kodim 0736/Batang menghentikan kendaraan untuk membagikan takjil dan masker untuk pengendara.
“Kami ingin berbagi rezeki kepada masyarakat di bulan puasa ini,” kata Kapolres Batang AKBP Edwin Louis Sengka di lokasi, Rabu (5/5/2021).
Kapolres mengatakan menyiapkan 200 takjil berbuka puasa dan masker untuk pengendara maupun pengguna jalan.
Disamping momen berbagi, kata Kapolres, pihaknya juga melakukan sosialisasi protokol kesehatan (prokes).
Pantauan di lapangan, pengendara maupun pengguna jalan yang tidak memakai masker langsung diberi masker.
“Sinergi Polres Batang bersama Kodim 0736 bagi takjil dan masker ke pengguna jalan berjalan sudah tiga kali. Kegiatan ini akan berlangsung sampai Ramadan berakhir,” tuturnya.
Pengendara sepeda motor Solikin mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh jajaran Polres Batang dan Kodim 0736/Batang membagikan takjil dan masker.
“Alhamdulillah, ini bisa sedikit membantu masyarakat yang akan berbuka puasa. Terima kasih bapak Polisi dan bapak Tentara,” ucapnya.
(Sbr)