SERGAP.CO.ID
KAB. AGAM, – Tiga sektor pendidikan yang akan dikembangkan Oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Agam,itu yakni bidang agama, adat istiadat, dan bahasa Inggris.
Kepala Disdikbud Agam, Isra, Sabtu mengatakan, pihaknya siap mendukung wacana bupati untuk mengembangkan tiga sektor pendidikan tersebut (13/3)
Tiga sektor pendidikan itu nanti akan disinkronkan dengan Rencana Strategis (Renstra) kita di Disdikbud,ujar Isra.
Lebih lanjut dikatakan Isra, untuk agama pihaknya akan memaksimalkan gerakan literasi sekolah madani, yang telah dilaksanakan sejak 2017 lalu.
“Dalam gerakan itu nanti anak didik diminta untuk setor ayat minimal satu kali sepekan, dengan begitu mereka akan berupaya dalam sepekan itu bisa hafal satu ayat yang akan disetor kepada guru di sekolah,” sebutnya.
Sebelumnya, setor ayat ini sudah dilaksanakan, tapi belum merata ke setiap sekolah. Ke depan pihaknya akan berupaya memaksimalkan program tersebut.
Sedangkan bidang adat istiadat pihaknya akan coba buat kurikulum atau silabus, yang nanti akan disusun melibatkan orang ahli di bidangnya.
(Zam)