Bhabinkamtibmas Polsek Rengasdengklok Polres Karawang Salurkan Bantuan Sembako Kepada Kaum Duafa Dan Yatim Piatu

SERGAP.CO.ID

KAB. KARAWANG, – Bhabinkamtibmas Desa Rengasdengklok Selatan Polres Karawang Polda Jabar Aiptu Abdul Rozak Pada hari Kamis tgl 05 Nopember 2020, melaksanakan penyaluran bantuan sembako dan masker dari Kapolsek Rengasdengklok Kompol H Suparno SH.

Bacaan Lainnya

Bantuan yang di salurkan oleh Bhabinkamtibmas rengasdengklok Selatan dari kapolsek rengasdengklok di tujukan kepada anak yatim piatu dan kaum duafa atau orang yang tidak mampu dan bener benar sangat  membutuhkan bantuan tersebut akibat  pandemi Covid-19.

Bantuan yang di salurkan berupa beras serta pembagian masker, selain Desa Rengasdengklok selatan,  kapolsek juga menyalurkan bantuan beras dan masker ke desa DukuhKarya Kec Rengasdengklok kab Karawang

Kapolsek Rengasdengklok menjelaskan bahwa bantuan berupa beras dan masker kepada Anak yatim piatu, dan kaum duafa merupakan kewajiban kita semua, apalagi bulan ini adalah dalam rangka memperingati hari Maulud Nabi Muhamad SAW, dan masyarakat biar lebih memahami arti betapa penting nya menjaga kesehatan supaya terhindar dari penyebaran Covid-19.  Jelas kapolsek.

Ditengah pandemi Covid-19 diminta masyarakat benar benar harus mematuhi Protokol Kesehatan, Supaya terhindar dari Penyebaran Covid-19, dengan melaksanakan 3M yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, dan  Mencuci tangan dan mengindari kerumunan.

(Liputan : Ahmad Z)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.