KUPANG, || Dunia make-up terus berkembang seiring dengan tren yang ada, dan LT PRO, perusahaan make-up profesional di bawah PT. Rembaka La Tulipe, telah mengadakan workshop kecantikan untuk para Make Up Artist (MUA) di NTT.
Acara ini, bertajuk “Modern Wedding Make Up”, diadakan di Swissbell Hotel Kupang pada tanggal 4 Mei 2024.
BACA JUGA : Pj. Bupati Muara Enim Serahkan Raperda Pertanggungjawaban APBD TA 2023 Ke DPRD
Galih Pamungkas, seorang MUA profesional, hadir sebagai narasumber dalam acara ini.
Regional Promosi Director, Andre Wardana, menyatakan bahwa workshop ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan MUA lokal agar dapat bersaing secara nasional.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari 67 peserta yang berasal dari berbagai daerah di NTT.
” Sejauh ini saya melihat antusiasme peserta cukup banyak Kali ini, semula target 50 tetapi total saat ini berkisar 67 peserta”Jelasnya.
Ketua Biro MUA DPD PAPPRI NTT, Dewi Lamabelawa SH, menjelaskan bahwa workshop ini merupakan upaya untuk terus mengupgrade ilmu dan kemampuan para MUA dalam bidang make-up. Selain teknik tata rias, para peserta juga belajar tentang promosi hasil rias secara digital.
Meskipun minat MUA pemula di NTT masih kurang, Dewi berharap kegiatan ini dapat mendorong generasi muda untuk mandiri dalam menciptakan lapangan kerja. Dia menegaskan bahwa workshop seperti ini akan menjadi agenda rutin DPD PAPRI NTT, memberikan peluang bagi para MUA lokal untuk terus belajar tanpa harus keluar daerah.
Acara ini juga menggunakan produk dari brand LT PRO, menunjukkan komitmen perusahaan dalam mendukung perkembangan industri make-up di NTT.
(Dessy)