Malam Takbiran Lebaran 2024 di Bandung Kondusif

Malam Takbiran Lebaran 2024 di Bandung Kondusif
Caption: Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau patroli bersama dan pengamanan malam takbiran Idulfitri 1445 H/2024 di Posko Merdeka dan Cikapayang, Kota Bandung, Selasa (9/4/2024).(Foto: Biro Adpim  Jabar)

SERGAP.CO.ID

KOTA BANDUNG, || Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin bersama jajaran Forkompinda Jabar melakukan pemantauan di beberapa titik pada malam takbiran Lebaran 2024, Selasa (9/4/2024). Situasi Kota Bandung aman dan kondusif.

Bacaan Lainnya

“Kami apresiasi kepada petugas yang siaga. Setelah meninjau sejumlah titik di Gedung Merdeka, Gedung Sate, dan Posko Cikapayang, kondisi Bandung Raya dan insyaallah, Jawa Barat umumnya aman dan kondusif,” kata Bey di Posko Cikapayang, Kota Bandung.

Malam Takbiran Lebaran 2024 di Bandung Kondusif,

Bey mengungkapkan bahwa dari pantauan Polda Jabar, petugas tetap siap siaga mulai dari H+3 karena diperkirakan masyarakat akan mulai mengunjungi tempat-tempat wisata, di antaranya Lembang, Ciwidey, Pangalengan, dan juga Pangandaran.

Dengan aktivitas pariwisata dan mudik yang kemungkinan masih berlangsung, Bey mengharapkan dan mengimbau masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan pengemudi juga supaya menjaga kesehatan.

Malam Takbiran Lebaran 2024 di Bandung Kondusif

“Kalau lelah, silakan beristirahat, jangan memaksakan diri. Kita sudah mempersiapkan posko-posko di sepanjang perjalanan. Manfaatkan, jangan sampai kelelahan di perjalanan,” ucapnya.

Sampai H-1 Idulfitri 1445 Hijriah, Bey mengatakan, arus mudik berjalan relatif baik dibandingkan tahun lalu, termasuk terkait kemacetan.

“Kami berterima kasih kepada masyarakat yang telah mematuhi imbauan kami untuk membagi perjalanan mudik sehingga tidak terjadi kepadatan yang sangat tinggi,” ucapnya.

(Dewy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.