Rakor Teknis Perangkat Daerah, Bupati Aep Tegaskan Percepatan Pembangunan Karawang

Rakor Teknis Perangkat Daerah, Bupati Aep Tegaskan Percepatan Pembangunan Karawang,

SERGAP.CO.ID

KAB. KARAWANG, ||Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menegaskan terkait percepatan pembangunan daerah pada seluruh perangkat daerah. Hal tersebut disampaikannya saat memimpin rapat koordinasi teknis perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang yang dilaksanakan di Bale Indung Nyi Pager Asih, Senin (12/2/24).

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan tersebut, Bupati Aep menyampaikan terkait pembangunan infrastruktur seperti fasilitas kesehatan dan pendidikan untuk terus diawasi sehingga pembangunan berjalan dengan baik untuk kemaslahatan bersama terutama masyarakat Kabupaten Karawang.

“Saya inginkan seluruh kepala OPD segera siapkan dan jalankan seluruh kegiatan yang menunjang percepatan pembangunan Karawang,” ujarnya.

Selain itu, ia juga menyampaikan terkait Pemilihan Umum (Pemilu) yang akan diselenggarakan 14 Februari 2024, ia meminta seluruh perangkat daerah untuk ikut mendukung pelaksanaannya seperti wilayah blank spot, perekaman KTP, penertiban Alat Peraga Kampanye (APK) hingga antisipasi TPS rawan bencana.

Dalam rakor tersebut juga dilakukan pelaporan perkembangan kegiatan yang akan dan telah dilaksanakan oleh para perangkat daerah serta para sejumlah camat di Kabupaten Karawang.

Turut hadir dalam rapat koordinasi tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang, Asisten Daerah Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Karawang, para Kepala Perangkat Daerah, para Kabag Setda Kabupaten Karawang dan para camat se-Kabupaten Karawang.

(Liputan : Ahmad Z)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.