SERGAP.CO.ID
BIMA || Anggota Koramil 1608-02/Bolo dalam hal ini Babinsa Desa Leu, Kecamatan Bolo Kabupaten Bima NTB, Serda Firmansyah memberikan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi SDN Inpres Leu Desa Leu. Pada Rabu 30 Agustus 2023.
Kegiatan anggota Koramil 1608-02/Bolo tersebut sesuai program Dandim 1608/Bima yang dikemas melalui “Babinsa masuk sekolah”.
” Program Babinsa masuk sekolah merupakan salah satu program Dandim 1608/Bima saat ini yang bertujuan untuk menguatkan karakter & perkuat jiwa nasionalisme dengan memberikan pendidikan PBB di tingkat Siswa -Siswi mulai tingkat SD hingga tingkat SMA. Seperti dilakukan pada siswa siswi SDN Inpres Leu”. Ujar Danramil-02/Bolo Kapten Inf Bambang Herwanto.
Materi yang diajarkan lanjut Danramil diharapkan kepada anak anak untuk memahami tentang cara hadap kanan/kiri yang benar, selain juga mendidik para siswa memahami cara penghormatan yang Benar, kata Kapten Inf Bambang.
Saat memberikan kegiatan tersebut, sejumlah siswa-siswi sangat antusias mendengarkan dan mencatat hal-hal yang disampaikan sehingga dapat dimengerti dan dipahami dengan baik, katanya.
Kegiatan tersebut menurut Danramil 02/Bolo Kapten Inf Bambang turut dihadiri oleh para guru pembimbing disekolah setempat.
(Obama)