WAINGAPU, || Danramil 1601-05/Waingapu Kapten Inf Samsiadi, beserta anggota Makodim dan Babinsa Koramil 05/Waingapu menghadiri kegiatan Penanaman Pohon dan Penghijauan di Lahan Kantor Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur, Senin (14/04/2025).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kambera, Camat Kanatang, Lurah Wangga,Pjs.Danramil 1601-05/Kota Waingapu beserta anggota Kodim 1601/Sumba Timur .
Saat di lokasi,Danramil Kapten Inf Samsiadi menegaskan, bahwa penghijauan adalah salah satu kegiatan penting, yang harus dilaksanakan secara nyata dan berkelanjutan guna menangani krisis lingkungan.
Kapten Inf Samsiadi juga menambahkan, penanaman pohon ini juga mempunyai banyak tujuan, selain untuk keindahan lingkungan juga dapat mengurangi polusi udara, yang mana baik untuk kesehatan paru-paru serta menyerap polusi, dan akar dari pohon itu sendiri dapat menahan udara agar tidak langsung hilang.
Kegiatan ini adalah suatu wujud nyata Sinergitas TNI melalui bersama lapisan masyarakat dan pemerintah daerah yakni dengan melakukan gotong-royong menanam pohon di lahan kantor Kecamatan Kambera dengan menanam jenis anakan pohon Trembesi 100 Pohon,Sakura 10 pohon, Kelor 75 Pohon,Nangka 30 Pohon dan Jambu Mente 20 Pohon.
(Ss)