WAINGAPU, || Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur Sertu M.Ali, turun langsung ke lahan pertanian untuk membantu petani memanen kacang panjang di Kelurahan Malumbi,Kecamatan Kambera,Kabupaten Sumba Timur. Kamis (03/04/2025).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap petani dalam meningkatkan hasil pertanian serta mendukung kesejahteraan masyarakat.
Sertu M.Ali menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam sektor pertanian bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan nasional. “Kami tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga ingin memastikan bahwa petani di wilayah binaan kami mendapatkan hasil yang maksimal,” ungkapnya. Ia juga mengajak petani untuk terus menerapkan teknik bertani yang baik agar hasil panen semakin meningkat.
Melalui sinergi antara TNI dan petani, diharapkan sektor pertanian semakin maju dan produktif. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah petani tidak hanya memberikan motivasi, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Semangat gotong royong seperti ini diharapkan terus terjaga demi kemajuan pertanian di wilayah binaan.
(Ss)