KAB. TASIKMALAYA, || Kepala Desa Asep Patoni pemimpin Desa Kawitan Kecamatan Salopa Kabupaten Tasikmalaya berhasil menunjukkan keberhasilan dalam mengelola dan menerapkan anggaran dana desa tahun anggaran 2024. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata dari komitmen untuk memajukan pembangunan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dalam laporan terbaru, penggunaan anggaran dana desa telah dialokasikan secara transparan dan tepat sasaran untuk berbagai sektor penting, seperti Pembangunan Infrastruktur, Renovasi fasilitas umum, Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat, Pelatihan keterampilan kerja, Bantuan langsung tunai (BLT) kepada penerima manfaat.
Untuk Pembangunan jalan desa di Rt Kertajaya dulunya hancur sekarang alhamdulilah sudah di perbaiki sepanjang 300 M x 3 M dengan anggaran Rp.118.000.000. Masyarakatpun menyambut antusias dan bergotongroyang dalam pengerjaanya, dikarenakan jalan tersebut jalan utama masyarakat Kampung Gunung Medang untuk membawa hasil panennya supaya perekonomian lancer tidak terhambat.
Erwan salah satu warga saat di kompirmasi membenarkan dan mengucapkan berterimakasih kepada Ibu Punduh Oneng yang memperjuangkan supaya jalan tersebut cepat diperbaiki alhamdulillah sekarang sudah tercapai kemauan masyarakat jalan tersebut sudah diperbaiki dengan semi hotmix. “Ujarnya di Lokasi. Jumat 29/11/2024.
Kepala Desa Asep Patoni menyampaikan, “Keberhasilan ini tidak lepas dari partisipasi aktif masyarakat Desa Kawitan dan kerja sama yang solid antara pemerintah desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), dan berbagai pemangku kepentingan. Transparansi dan akuntabilitas menjadi prinsip utama kami dalam mengelola dana desa.” Ungkapnya.
Selain itu, upaya transparansi dalam penggunaan anggaran telah didukung dengan pelaporan secara berkala melalui musyawarah desa serta media informasi lokal. Hal ini memastikan bahwa masyarakat dapat mengetahui perkembangan penggunaan dana desa sekaligus memberikan masukan yang konstruktif.
Keberhasilan ini diharapkan menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam pengelolaan dana desa yang efektif dan berkelanjutan. Dengan alokasi yang tepat, Desa Kawitan telah menunjukkan bahwa dana desa dapat menjadi instrumen penting dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan inklusif. “Pungkasnya.
(Boy)