WAINGAPU, || Guna terciptanya sinergitas TNI bersama rakyat, Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur Pratu Hebron Bidang Njangar melaksanakan kegiatan karya bakti (karbak) bersama warga binaannya. Karbak ini dalam rangka pembangunan rumah dapur milik warga binaan di Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Rabu (20/11/2024).
Babinsa Pratu Hebron mengatakan dengan binter melalui gotong royong dapat menjadi pelopor usaha-usaha masyarakat di sekelilingnya sehingga meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat kepada Babinsa agar dapat memberi masukan, saran dan informasi, guna kepentingan binter terkait sumber daya nasional (sumdanas), wilayah dan kondisi sosial sebagai kekuatan pertahanan aspek darat, ujarnya.
Yang tidak kalah pentingnya, karya bakti ini semata untuk meringankan beban masyarakat sekaligus membangun keakraban dan kekeluargaan,sehingga diharapkan keberadaan Babinsa di tengah masyarakat dapat diterima dan berdampak positif.
Babinsa Pratu Hebron menyampaikan, karya bakti atau gotong royong yang dilakukannya bersama warga dalam pembangunan rumah tersebut merupakan bentuk usaha dan upaya Babinsa dalam rangka menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga yang ada di wilayah binaan.
“Karena membantu meringankan beban masyarakat juga tanggung jawab seorang Babinsa, dan bentuk usaha bersama agar terjalin usaha saling membantu serta bergotong royong sekaligus sebagai ajang untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga ataupun antara warga dengan warga lainnya,” ungkap Babinsa Pratu Hebron.
(Ss)