Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Latihan Menembak Semester II Tahun 2024

Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Latihan Menembak Semester II Tahun 2024

SERGAP.CO. ID

SUMBA TIMUR, || Kodim 1601/Sumba Timur hari ini menggelar Latihan Menembak Senjata Ringan (Latbakjatri) Semester II tahun 2024 bertempat di Lapangan tembak Watumbaka, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Selasa (12/11/2024)

Bacaan Lainnya

Latihan menembak yang digelar selama dua hari (hari ini dan besok) tersebut diikuti oleh seluruh prajurit Kodim 1601/Sumba Timur dengan Pimpinan Umum Latihan yaitu : Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Arh Doman Endro Pramono Yang diwakili Kasdim : Mayor Inf Sambudi. Komandan Latihan : Kapten Inf Samsiadi. Koordinator materi senapan panjang : Lettu Inf Rafael Tende serta Koordinator materi senapan pendek (pistol) : Letda Inf Nicolas K.S.,Pangamanan latihan : Letda Inf Nicolas,Pam Ring: Provost dan Unit Intel.

Dandim 1601/Sumba Timur diwakili Kasdim 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi melalui Media 1601/ST mengatakan bahwa penting untuk terus mengasah kemampuan prajurit khususnya dalam hal menembak.

Kodim 1601/Sumba Timur Gelar Latihan Menembak Semester II Tahun 2024

“Latihan menembak senjata ringan ini merupakan program rutin dari Komando Atas yang wajib dilakssanakan guna mengasah dan meningkatkan naluri tempur para prajurit khususnya dalam hal menembak, “ ucap Kasdim 1601/Sumba Timur yang juga turut dalam kegiatan di lapangan.

“ Oleh karenanya ini harus dilaksanakan dan diikuti oleh semua prajurit Kodim 1601/Sumba Timur dengan penuh rasa tanggung jawab agar kemampuan menembak yang selama ini sudah dimiliki bisa terpelihara bahkan lebih meningkat lagi, “pesan Mayor Inf Sambudi.

Sementara Koordinator Materi baik senapan panjang maupun pistol menyampaikan terkait tata tertib serta prosedur dan mekanisme kegiatan menembak. Hal tersebut bertujuan agar pelaksanaan menembak Semester II tahun 2024 Kodim 1601/Sumba Timur berjalan lancar, aman dan sukses.
(Pendim 1601/ST)

(Ss**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.