SUMBA TIMUR, || Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1601/Sumba Timur Mayor Inf Sambudi menghadiri dan mengikuti Upacara Ziarah Nasional, dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-79 Tahun 2024 yang di pimpin oleh Wakapolres Sumba Timur Kompol Abd. Basith Algadri bertempat di Taman Makan Pahlawan Umbu Ndawa Kareuk Jalan Adam Malik, Kelurahan Kambajawa, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur. Minggu (10/11/2024)
Kasdim 1601/Sumba Timur mayor Inf Sambudi menyampaikan, Ziarah Nasional yang dilaksanakan pada momentum Hari Pahlawan, diharapkan semakin memperkokoh rasa cinta terhadap tanah air. Dan sebagai wujud penghargaan terhadap jasa para pahlawan pendahulu.
“Sebagai generasi penerus untuk berkarya dalam pembangunan. Meneruskan perjuangan dengan mempertahankan kedaulatan NKRI, namun tidak melupakan pahlawan pendahulu bangsa” tuturnya.
Menurutnya, Pahlawan harus selalu dikenang oleh generasi sekarang. Karena, sebuah bangsa yang merdeka dan maju saat ini tidak terlepas dari peran para pendahulu.
“Yang telah mengabadikan dirinya sebagai kusuma Bangsa yang harus selalu kita kenang dalam mengisi kemerdekaan,” Pungkas Kasdim Mayor Inf Sambudi.
(Ss)