KARERA, || Sertu Ferdinan Babinsa Koramil 06/Karera jajaran Kodim 1601/Sumba Timur menghadiri kegiatan Rembuk Stunting, bertempat di kantor Desa Ananjaki, Kecamatan Karera,Kabupaten Sumba Timur, Senin (04/10/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut,Staf Kecamatan Karera,Kepala Puskesmas Nggongi, Babinsa, Bhabinkamtibmas,Kepala Desa bersama aparat Desa,Ketua BPD,Korcam/Pendamping Desa,Tutor Paud,Kader Posyandu dan perwakilan Masyarakat.
Babinsa Sertu Ferdinan mengatakan, kegiatan Rembuk Stunting dalam rangka Percepatan Aksi penanggulangan gizi buruk dan pencegahan stunting, Pemerintah Desa telah melakukan langkah cepat penanganan dan pencegahan hal tersebut.
Tujuan dilaksanakannya rembuk stunting adalah untuk meningkatkan komitmen para pengambil kebijakan dalam mencegah stunting serta meningkatkan kemampuan Pemerintah Desa dalam melakukan perencanaan, koordinasi, pemantauan agar Kecamatan Karera khususnya Desa Ananjaki bebas stunting.
Mari budayakan hidup bersih dan sehat serta melaksanakan perbaikan gizi dalam keluarga untuk mencegah stunting dengan memperhatikan pola hidup sehat dan makan makanan yang bergizi,” tutur Nya.
(Ss**)