Pasiops Hadiri Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Secara Nasional Untuk Stabilitas Pasokan Dan Harga Pangan

Pasiops Hadiri Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Secara Nasional Untuk Stabilitas Pasokan Dan Harga Pangan

SERGAP.CO.ID

SUMBA TIMUR, || Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 1601/Sumba Timur Lettu Inf Rafael Tende menghadiri acara peringatan hari pangan Nasional (HPN) tahun anggaran 2024, yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sumba Timur.

Bacaan Lainnya

Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah (GPM) pmelalui hybrid offline dan online yang dilakukan serentak secara Nasional untuk wilayah Kabupaten Sumba Timur dilaksanakan bertempat di Halaman Kantor Dinas Pertanian dan Pangan Kab. Sumba Timur, Kelurahan Prailiu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur. Rabu (16/10/2024)

Hadir pada kegiatan tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Sumba Timur, Sekda Kabupaten Sumba Timur,Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Sumba Timur,Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sumba Timur,Pasiops Kodim 1601/Sumba Timur, Camat Kambera, Lurah Prailiu,Kepala Sub Drive Bulog Waingapu,Kepala Bidang Ketahanan Pangan pada Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Sumba Timur,Pegawai staf Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Sumba Timur,Perwakilan Mahasiswa Unkriswina Waingapu ,Kelompok tani,dan Pelaku usaha Pangan.

Sambutan Bupati Sumba Timur yang di sampaikan Sekda Kab Sumba Timur Umbu Ngadu Ndamu mengatakan, kegiatan ini merupakan respon konkrit BULOG terhadap keresahan masyarakat yang secara umum terdampak dengan adanya fenomena kenaikan harga beras yang terjadi beberapa waktu belakangan ini.
Untuk meredam gejolak harga beras, disamping melaksanakan Bantuan Pangan beras ke 22 juta KPM, BULOG juga tengah gencar menggelontorkan beras SPHP ke seluruh saluran distribusi yang ada.

Salah satu hal yang paling penting dilakukan oleh pemerintah saat ini adalah terkait ketersediaan pasokan komoditi beras dan pangan lainnya dengan kuantitas yang cukup melimpah.Menurutnya, diperlukan kehadiran BULOG ditengah-tengah masyarakat sebagai perpanjangtanganan pemerintah untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat dengan menyediakan komoditi pangan yang mencukupi bagi pemenuhan kebutuhan masyarakat sehingga upaya menormalisasi harga beras saat ini dapat diwujudkan, Ungkap Sekda Sumba Timur.

(Ss**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.