Lepas Anggota Pindah Satuan, Kasdim Berpesan Tetap Menjadi Prajurit Yang Berprofesional

SERGAP.CO.ID

SUMBA BARAT, || Kasdim 1613/Sumba Barat Mayor Caj Mulyono pimpin acara Korp Raport anggota pindah satuan yang di gelar di Lapangan Makodim Kelurahan Maliti Kecamatan Kota Waikabubak Kabupaten Sumba Barat, Jumat (20/9/2024).

Bacaan Lainnya

Anggota Kodim 1613/Sumba Barat yang pindah berjumlah 1 org berdasarkan Surat Perintah Danrem161/Wirasakti Nomor Sprint /662/IX/2024 tanggal 19 September 2024 diperintahkan Sertu Lalu Ahmad Salim Babinsa ramil 1613-02/ Walakaka kodim 1613/SB, pindah Satuan sebagai Ba Korem 162/WB.

Kepada anggota yang Pindah Satuan saya selaku Kasdim 1613/Sumba Barat beserta Anggota dan keluarga mengucapkan Terima Kasih yang sebesar-besarnya atas dedikasi dan kinerja yang diberikan kepada Satuan Kodim 1613/Sumba Barat serta selamat menjalankan tugas baru di satuan yang baru.

Perpindahan hendaknya disikapi sebagai sesuatu yang wajar, dimana merupakan cermin kehidupan organisasi yang sehat dan dinamis, bertujuan untuk mengembangkan kualitas dan profesionalisme keprajuritan untuk mengoptimalkan pencapaian tugas pokok satuan.

Kasdim berharap dimanapun berada, harus ingat bahwa kita tetaplah seorang prajurit dan tetap menjalin silaturahmi dengan warga Kodim 1613/Sumba Barat.

Pengalaman yang didapat Kodim 1613/Sumba Barat hendaknya dijadikan bekal di satuan yang baru, diharapkan bisa sukses di satuan yang baru.

(Ss**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *