Purwakarta Raih Penghargaan Perpustakaan Terbanyak Pengunjung

Sergap.co.id 

Kabupaten Purwakarta – Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Purwakarta baru saja meraih penghargaan bergengsi pada Kamis, 5 September 2024. Penghargaan ini diberikan sebagai Penghargaan Perpustakaan Umum dengan Prosentase Pengunjung Terbanyak dibandingkan Jumlah Penduduk Tahun 2023.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Purwakarta, Asep Supriatna, menerima penghargaan tersebut secara langsung dari Plh Asda 1, Dodo Suhendar, yang mewakili Gubernur Jawa Barat. Penyerahan penghargaan berlangsung di Aula Graha Pustaloka, Gedung Perpustakaan Umum Daerah Provinsi Jawa Barat.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas penghargaan ini. Ini adalah hasil dari kerja keras seluruh tim kami,” ujar Asep Supriatna. Ia menjelaskan bahwa penghargaan ini diberikan atas tingginya jumlah pengunjung perpustakaan di tahun 2023.

Saat ini, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Purwakarta membuka layanan perpustakaan setiap hari dari Senin hingga Minggu. Selain itu, mereka juga mengoperasikan tiga armada perpustakaan keliling yang membantu perpustakaan sekolah dan desa serta komunitas literasi setiap hari kerja.

Asep Supriatna menambahkan, penghargaan ini menjadi dorongan bagi pihaknya untuk terus berkembang dan meningkatkan layanan kepada masyarakat. “Kami berharap masyarakat dapat merasakan manfaat yang lebih besar dari keberadaan perpustakaan,” tutup Asep.

(Diskominfo Purwakarta)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.