Dokter Christian Widodo Gelar Pengobatan Gratis di Kelapa Lima, Warga Oesapa Sambut dengan Antusias

Dokter Christian Widodo Gelar Pengobatan Gratis di Kelapa Lima, Warga Oesapa Sambut dengan Antusias

SERGAP.CO.ID

KUPANG, || Kegiatan bakti sosial pengobatan gratis yang digelar oleh Dokter Christian Widodo di Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, pada Sabtu (31/8/2024), disambut dengan antusias oleh ratusan warga.

Bacaan Lainnya

Selain pengobatan, warga juga mendapatkan pelayanan berupa kacamata gratis dan pembagian masker.

Jemriana Nenohai, warga RT 034/RW 11 Kelurahan Oesapa, mengapresiasi program pengobatan gratis ini. “Kegiatan seperti ini sangat didambakan oleh masyarakat. Jika dilakukan rutin, tentu akan sangat membantu masyarakat Oesapa untuk tetap sehat,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Jemriana menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Dokter Christian Widodo dan tim medis yang terlibat. “Kami sangat bersyukur memiliki calon pemimpin yang peduli terhadap kesehatan masyarakat,” tambahnya.

Chris Kause, seorang petani pembibit anakan mangrove, juga menyampaikan rasa terima kasihnya. Ia berharap warga memanfaatkan kesempatan ini untuk memeriksakan kesehatan tanpa harus terbebani biaya transportasi ke puskesmas.

“Dokter sudah datang ke sini, jadi mari kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” tutup Chris.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata kepedulian terhadap kesehatan warga setempat, yang diharapkan dapat terus berlanjut di masa mendatang.

Hadirnya kegiatan pelayanan gratis bagi jga dirasa bagi mereka yang selama ini kesulitan mengakses fasilitas kesehatan karena kendala biaya transportasi.

“Ketika dokter datang langsung ke tengah-tengah kita, ini menjadi kesempatan emas bagi masyarakat Kelurahan Oesapa untuk memeriksakan segala keluhan atau penyakit yang diderita. Mari kita manfaatkan dengan sebaik-baiknya,” ajaknya.

Kegiatan pengobatan gratis ini menunjukkan komitmen Dokter Christian Widodo dalam meningkatkan kesejahteraan kesehatan warga, sekaligus mempererat hubungan antara calon pemimpin dan masyarakat. Antusiasme warga menjadi bukti bahwa inisiatif semacam ini sangat dibutuhkan dan diharapkan dapat berlanjut secara rutin di masa mendatang.

(Dessy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.