LEWA, || Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Hendrik Hapu menjadi juri penilaian lomba PBB Pramuka Kwartir Ranting Lewa tingkat SD, SMP SMA dan SMK dalam rangka Peringatan Hari Pramuka Ke 63 Tahun, yang diselenggarakan di lapangan Kecamatan Lewa, Kabupaten Sumba Timur, Sabtu (24/08/2024).
Babinsa Pratu Hendrik mengatakan tujuan diadakan lomba ini adalah untuk membentuk kerakter individu, menumbuhkan sikap jasmani yang tegap, tangkas, rasa persatuan, dan disiplin.
“Sehingga, dengan demikian senantiasa dapat mengutamakan kepentingan tugas diatas kepentingan individu, dan secara tak langsung juga menanamkan rasa tanggung jawab,” ucapnya.
“Aspek penilaian yang dilakukan adalah seperti nilai kerapihan, keseragagaman, kedisiplinan dalam melakukan gerakan PBB,” tuturnya.
Ia juga menambahkan bahwa untuk kegiatan lomba PBB yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wita sampai dengan 14.00 Wita dapat berjalan dengan tertib dan lancar.
(MSS**)