SUMBA BARAT DAYA, || Menjaga kelestarian hutan sebagai paru-paru dunia dan warisan untuk generasi mendatang, Polres SBD menggelar kegiatan menanam pohon serentak di lingkungan Polres dan Polsek jajaran. Kegiatan menanam pohon serentak tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap lingkungan dalam rangka “Penanaman Sepuluh Juta Pohon Bersama Polri” jelang HUT Bhayangkara ke-78, Jumat (28/06/2024) Pukul 09.00 WITA.
Giat tersebut dipimpin oleh Kapolres Sumba Barat Daya AKBP Sigit Harimbawan, S.H., S.I.K., M.H. , Yang Didampingi oleh Wakapolres Kompol I Ketut Mastina, S.sos, dan Para PJU Polres Sumba Barat Daya.
Penanaman pohon bertujuan untuk menjaga kelestarian alam dan juga untuk mencegah terjadinya masalah pada lingkungan di masa depan serta sebagai bentuk kepedulian Polri untuk menjaga dan kelestarian alam dalam momen peringatan HUT Bhayangkara ke – 78 tahun 2024. Bibit yang di tanam saat ini, memiliki 4 manfaat pertama Pohon ini dapat dimanfaatkan oleh anak cucu kita kedepannya, kedua meningkatkan kualitas oksigen, ketiga memiliki batang yang kuat untuk mencegah erosi, dan sebagai pengisi lahan kosong, juga untuk menciptakan lingkungan kerja yang sehat.
“ Kita akan terus mengupayakan banyak kegiatan seperti ini yang bermanfaat yang hasilnya bisa dirasakan dalam waktu yang lama, karena program ini sangat bagus untuk generasi mendatang. Untuk sementara lokasi penanamannya kita lakukan di sekitar wilayah Polres dan Polsek dengan waktu yang akan datang semoga saja bisa kita lakukan lebih banyak penanaman,” ujar Kapolres.
Kapolres SBD juga menambahkan bahwa program penanaman pohon merupakan program yang sangat baik dilaksankaan karena mengenai lingkungan yang terus harus dijaga kelestariannya sehingga bisa menjadi warisan bagi anak cucu kelak (DM43).
(MSS**)