Pimpin Upacara 17-An, Kasiren Korem 161/WS bacakan Amanat Pangdam IX/Udy

Pimpin Upacara 17-An, Kasiren Korem 161/WS bacakan Amanat Pangdam IX/Udy

SERGAP.CO.ID

KUPANG, || Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes, S.E., M.M., yang di wakili Kasiren Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf Salim pimpin Upacara bendera 17-an bulan Juni Tahun 2024 di lapangan Korem 161/Wira Sakti Jl. W.Z Lalamentik Oebufu Kota Kupang, Selasa (17/06/2024).

Bacaan Lainnya

Dalam Amanatnya, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Bambang Trisnohadi mengingatkan bahwa Bulan Juni merupakan akhir Triwulan II Program Kerja dan Anggaran TA 2024, oleh karena itu para pejabat pembuat Komitmen Kasatker agar menjalankan Program Kerja sesuai anggaran yang disiapkan.

Pimpin Upacara 17-An, Kasiren Korem 161/WS bacakan Amanat Pangdam IX/Udy

“Periksa kembali kalender kegiatan satuan, jangan ada program yang terlewat, maupun anggaran yang belum terserap sampai denganTW
II, upayakan semuanya diselesaikan tepat waktu dan akuntabel,” jelas Pangdam IX/Udayana.

Pangdam IX/Udayana menyebut bahwa beberapa waktu lalu baru saja menutup secara resmi kegiatan TMMD ke-120, yang dilaksanakan secara serentak di empat lokasi wilayah Kodam IX/Udayana.

“Kita patut bersyukur atas pencapaian sasaran yang berhasil diselesaikan dengan baik tanpa ada permasalahan yang signifikan. Semoga dengan itikad serta tekad yang dilandasi semangat pengabdian tulus dan lkhlas, hasil pelaksanaan TMMD dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam upaya mengatasi kesulitan rakyat diwilayah Provinsi Bali-Nusra,” ungkap Pangdam IX/Udayana.

Pimpin Upacara 17-An, Kasiren Korem 161/WS bacakan Amanat Pangdam IX/Udy

Lebih lanjut Pangdam IX/Udayana memerintahkan kepada para Dansat kowil, agar tetap mengembangkan inovasi atau terobosan baru, khususnya terkait program unggulan TNI Angkatan Darat, yaitu ketahanan pangan, manunggal air, penanganan Stunting, dan pemeliharaan kelestarian alam.

Maksimalkan pendampingan Apkowil pada Perluasan Areal Tanam (PAT), selalu berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Provinsi/Kabupaten/Kota dan instansi terkait lainnya, guna tercapainya target tanam yang optimal.

Hindari hal-hal negatif seperti penyebaran informasi menyesatkan, judi online maupun pinjaman online serta aktifitas lainnya yang berdampak negatif.

Selanjutnya secara internal, Pangdam IX/Udayana menegaskan kembali untuk meningkatkan kepedulian terhadap pemeliharaan fasilitas satuan, seperti bangunan maupun materiil satuan. Rawat dengan baik agar lebih bermanfaat dan memiliki usia pakai maksimal.

Di akhir Amanatnya , Pangdam IX/Udayana menyampaikan beberapa penekanan yang harus di pedomani pada setiap pelaksanaan tugas: Pertama, Tingkatkan keimanan dan ketakwaan terhadap Tuhan YME, serta Pegang teguh Sumpah Prajurit, Sapta Marga, dan 8 WajibTNI.

Kedua, tingkatkan kepedulian Pimpinan dalam bidang pengawasan kinerja, dan pengelolaan anggaran sesuai ketentuan yang berlaku terutama bagi satuan yang menerima hibah uang dalam rangka Pengamanan Pilkada 2024.

Ketiga, Prajurit dan PNS Kodam IX/Udayana dilarang terlibat dalam Werving penerimaan calon Prajurit TNI, Backing legal, Perjudian, Narkoba dan Pungli.

Pimpin Upacara 17-An, Kasiren Korem 161/WS bacakan Amanat Pangdam IX/Udy

Keempat, bagi personel yang eligible untuk mengikuti seleksi dan pendidikan, baik di dalam negeri atau luar negeri, agar mempersiapkan diri sesuai aturan yang dipersyaratkan.

Kelima, para Dansat kowil, agar membantu mempersiapkan perencanaan dalam rangka pembangunan unit pelayanan makan bergizi, serta menindak lanjuti saran dan masukan oleh Tim BGN (Badan Gizi Nasional) Kemhan, pasca peninjauan lokasi di wilayah masing-masing;

Keenam jaga kesehatan dengan berolahraga secara teratur diimbangi asupan makanan bergizi. Hindari penanganan yang terlambat, sehingga berakibat fatal bagi diri kita.

Hadir pada upacara bendera 17-an para penjabat utama Korem 161/Wira Sakti, Prajurit dan PNS Korem dan Balak Aju Kodam IX/Udayana.

(MSS**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.