Dandim 1601/ST Hadiri Penutupan Turnamen Sepak Bola Myze Hotel CUP 2024.

SERGAP.CO.ID

SUMBA TIMUR, || Turnamen Sepak Bola Myze Hotel merebutkan piala Myze Hotel 2024. resmi ditutup oleh Bupati Sumba Timur yang diwakili Sekretaris Daerah Sumba Timur, Umbu Ngadu Ndamu, SH., M. Si.,didampingi oleh Komandan Kodim (Dandim) 1601/Sumba Timur Letkol Inf Arh Doman Endro Pramono serta unsur Forkopimda lainya yang berlokasi di Lapangan Pemuda Matawai, Kelurahan Matawai, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur. Pada Sabtu (15/04/2024)

Penutupan Turnamen Sepak Bola Myze Hotel ditandai dengan laga final merebut juara satu antara tim Sepakbola Jala Warios FC Kecamatan Kota Waingapu melawan Kawangu FC Kecamatan Pandawai.

Usai kegiatan Dandim 1601/Sumba Timur berikan keterangan bahwa Turnamen Sepak Bola Myze Hotel ini merupakan salah satu wahana untuk saling bersilaturahmi sekaligus sebagai pelopor agar Masyarakat gemar berolahraga.

“Kami berharap hari ini adalah kejuaraan yang sangat luar biasa, mudah-mudahan sepakbola ini merupakan silaturahmi jadi siapa pun pemenangnya adalah kemenangan masyarakat Sumba Timur”, harapnya

Ia juga mengapresiasi para atlet dan pemain yang terlibat dalam event ini karena sudah mengikuti turnamen ini dengan sportifitas yang luar biasa dijunjung tinggi. Demikian juga kepada seluruh masyarakat yang animonya sangat besar menyaksikan turnamen ini sehingga terasa sangat luar biasa.

“Insyaallah kegiatan turnamen kejuaraan sepakbola Myze Hotel Cup ini akan terus kita lanjutkan ditahun-tahun akan datang”, tuturnya. (Pendim 1601/ST)

(MSS**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.