LOTIM NTB || Bus Angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) Surya Kencana Nomor Polisi EA 7307 SB Jurusan Bima-Mataram mengalami kecelakaan di Jl Lintas Labuan Lombok Dusun Cemboronan Desa Pringgabaya Utara, Kecamatan Pringgabaya Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Ntb. Pada Minggu, (19/5/2024) Sekira Pukul 17.00 Wita.
Akibat kejadian ini sejumah penumpang bus mengalami luka-luka dan nyaris tewas. Melansir berita 11.com, kondisi Bus yang memuat 32 penumpang tersebut ringsek berat setelah menabrak pohon kelapa dan pagar tembok instalasi air bersih. Menurut saksi mata, bus tersebut sudah diperkirakan akan mengalami kejadian naas.

Sebab meski jalan padat merayap, bus melaju kencang dan terus berusaha menyalip kendaraan lain di depannya. Saat memasuki wilayah Pringgabaya, bus berpapasan dengan sepeda motor dari arah berlawanan. Pengendara sepeda motor yang mengangkut rumput ternak berusaha menghindari sehingga tergelincir.
Demikian dengan bus juga menghindari sepeda motor agar tidak terlindas. Akibatnya bus hilang kendali menabrak tiang telepon dan pohon kelapa di sisi kanan jalan, lalu terbalik setelah menghantam tembok instalasi air bersih.
Warga yang melihat kejadian langsung berhamburan ke TKP membantu mengevakuasi para penumpang.
“Saya lagi tidur tiba-tiba bangun karena goncangan yang begitu keras,” kata Adi, wartawan Kumparan yang menjadi salah satu penumpang. Ifa penumpang lainnya dari Kota Bima, juga mengaku sedang tidur saat kejadian.
Seketika tubuhnya terlempar ke depan. Ketika terjaga, terdengar suara teriakan dan rintihan dari sejumlah penumpang lainnya. Sementara sopir dan kondektur tak diketahui keberadaannya. Setelah kejadiannya mereka kabur.

Kepala Unit Kecelakaan Lalu Lintas, Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Lombok Timur, Inspektur Dua Alam Prima Yogi membernarkan peristiwa lakalantas yang dialami bus AKDP di Kecamatan Pringgabaya. Namun demikian, pihaknya belum mengetahui jumlah korban luka-luka.
Dijelaskan Yogi, sebagaimana informasi yang diperoleh pihaknya dari anggota di lapangan, bus Surya Kencana datang dari arah Mataram mau menuju Bima. “Kemungkinan sopir mengantuk sehingga oleng ke kanan sehingga menabrak tiang listrik dan pohon kelapa,” ujar Yogi.
(Tim)