Personil Satlantas Polres Sumba Barat Melaksanakan Pengamanan dan Pengaturan Lalin Kegiatan Halal Bihalal 1445 H/2024 M Sedaratan Sumba

SERGAP.CO.ID

SUMBA BARAT, || Personil Polres Sumba Barat ( unit patroli Satlantas) melaksanakan pengaturan lalulintas dan giat patroli pada saat kegiatan Halal Bihalal sedaratan Sumba yang berlangsung di lapangan Gelora Pada Eweta,kabupaten Sumba Barat.Minggu,28/4/2024.

Bacaan Lainnya

Kegiatan halal Bihalal 1445 H/2024 M ini diikuti oleh umat Islam sedaratan Sumba dan isi berbagai rangkaian acara,diantaranya pembacaan ayat suci Al-Qur’an,tausyiah,saling bermaaf-maafan.

Kapolres Sumba Barat,AKBP Benny Miniani Arief,S.I.K melalui kasat lantas polres Sumba Barat,Iptu Darwin H Souisa,SH,memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat pengaraa roda dua dan empat agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban sehingga acara halal Bihalal berjalan aman dan lancar.

Dengan hadirnya personil polres Sumba Barat (Satlantas) merupakan kegiatan yang harus dilaksanakan guna menjaga situasi Kamtibmas agar kondusif.Unit patroli juga kami terjunkan untuk mengantisipasi hal-hal lainnya,”ucapnya

Hal ini wujud kehadiran polri ditengah masyarakat dalam memberi pelayanan yang terbaik agar umat muslim yang sedang merayakan halal bihalal hari ini lancar dan aman.

Juga personil polres Sumba Barat dikerahkan untuk memberi efek tenang tanpa ada rasa cemas terhadap kendaraan roda dua dan empat yang sedang parkir,”katanya

(MSS**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.