Dukung KPK Berantas Korupsi, Pemkab. Muara Enim Komitmen Tingkatkan Nilai MCP

Dukung KPK Berantas Korupsi, Pemkab. Muara Enim Komitmen Tingkatkan Nilai MCP

SERGAP.CO.ID

KAB. MUARA ENIM, || Pemerintah Kabupaten Muara Enim berkomitmen meningkatkan nilai Monitoring Center for Prevention (MCP) dengan terus melakukan monitoring capaian kinerja program pencegahan korupsi melalui perbaikan tata kelola pemerintahan. Hal ini ditegaskan Pj. Bupati Muara Enim, Dr. H. Ahmad Rizali, M.A., saat menghadiri rapat koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Wilayah II, Diseminasi MCP Tahun 2024 yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Griya Agung Palembang, Selasa (23/04).

Bacaan Lainnya
Dukung KPK Berantas Korupsi, Pemkab. Muara Enim Komitmen Tingkatkan Nilai MCP

Adapun rakor yang dibuka langsung oleh Pj. Gubernur Sumsel, Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si., dan dihadiri Inspektur Khusus Itjen Kemendagri RI, Teguh Narutomo dan Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Didik Agung Widjanarko serta diikuti oleh seluruh Kepala daerah se-Sumsel. Pada kesempatan itu, Pj. Bupati mengatakan Pemkab. Muara Enim berupaya meningkatkan capaian MCP yang sejalan dengan dukungan KPK dalam melakukan upaya pemberantasan korupsi melalui upaya preventif.

Dukung KPK Berantas Korupsi, Pemkab. Muara Enim Komitmen Tingkatkan Nilai MCP

Pj. Bupati menambahkan Pemkab.Muara Enim telah menerapkan langkah strategis dalam upaya pencegahan korupsi dengan melakukan perbaikan sistem tata kelola pemerintahan mulai dari perencanaan, penganggaran dan sebagainya secara digital sehingga transparan dan mudah dipantau. Dirinya mengharapkan langkah-langkah pencegahan korupsi di Kabupaten Muara Enim dapat terus membaik sehingga mampu mewujudkan pemerintahan yang berintegritas, transparan, akuntabel dan bebas dari korupsi.

(Nur Yasmin Thohira)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.