Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Mabar Bagi-Bagi Takjil di Labuan Bajo

Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Mabar Bagi-Bagi Takjil di Labuan Bajo

SERGAP.CO.ID

LABUAN BAJO, || Dalam rangka menyemarakan Bulan Suci Ramadhan 1445 H dan menyukseskan program keselamatan berlalu lintas, Satuan Lalu Lintas Polres Manggarai Barat membagikan ratusan takjil sekaligus memberikan edukasi kepada pengguna jalan, Jumat (15/03/2024) kemarin.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini dilaksanakan di salah satu kawasan destinasi pariwisata super premium Labuan Bajo tepatnya di Puncak Waringin.

Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Mabar Bagi-Bagi Takjil di Labuan Bajo

Kapolres Mabar, AKBP Ari Satmoko, S.H., S.I.K., M.M., melalui Kasat Lantas, AKP Kaha Rudin, S.H. menyampaikan kegiatan ini bersamaan dengan Operasi Keselamatan Turangga 2024, dan kita kemas dalam bentuk bagi takjil kepada pengguna jalan.

“Operasi Keselamatan ini waktunya bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, jadi kegiatan ini kita kemas dengan pembagian takjil kepada pengguna jalan,” kata Kasat Lantas saat dikonfirmasi pada Sabtu (16/03/2024) siang.

Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Mabar Bagi-Bagi Takjil di Labuan Bajo

Menurutnya, kegiatan bagi takjil gratis tersebut tidak hanya untuk menyediakan santapan berbuka puasa bagi pengendara yang sedang dalam perjalanan, tetapi juga sebagai upaya Satlantas Polres Manggarai Barat dalam melakukan sosialisasi tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.

“Kami berbagi takjil sambil menyampaikan pesan untuk para pengendara tentang ketertiban lalu lintas berikut resikonya jika nekat melanggar,” ungkapnya.

Operasi Keselamatan, Satlantas Polres Mabar Bagi-Bagi Takjil di Labuan Bajo

Lanjut AKP Kaha Rudin, S.H., kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat jangka pendek berupa santapan berbuka puasa, tetapi juga memberikan dampak positif jangka panjang berupa peningkatan kesadaran dan ketaatan berlalu lintas di masyarakat.

“Kami harapkan tidak hanya selama bulan Ramadhan, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari, budaya tertib masih tertanam di setiap pribadi kita semua sehingga menekan angka fatalitas kecelakaan,” pungkasnya.

(MSS**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.