Monitoring Harga Beras Babinsa Koramil 06/Karera Turun Ke Pasar Tradisional

SERGAP.CO.ID

KARERA, || Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Dominggus Lay melakukan pemantauan harga beras di pasar tradisional dalam rangka membantu pemerintah untuk memantau kenaikan harga beras. Monitoring harga dilakukan oleh anggota Koramil 06/Karera di pasar tradisional Kakaha, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur. Rabu (28/02/2024).

Komandan Koramil (Danramil) 1601-06/Karera, Kapten Inf Christian Nataly, melalui Babinsa-nya, mengatakan bahwa beberapa sembako diperiksa harganya oleh Babinsa untuk memastikan kenaikan harga dan ketersediaan stok di pasar, termasuk beras.

“Pengecekan harga dan stok beras hari ini dilaporkan ke pimpinan atas untuk menganalisis perkembangannya selanjutnya. Harga beras premium di pasar tradisional Kakaha sebesar 18.000 rupiah per kilogram,” jelasnya.

Babinsa menegaskan bahwa pemantauan harga dilakukan untuk memastikan ketersediaan stok dan kenaikan harga bahan pokok. “Hasil pantauan harga ini penting untuk memastikan sejumlah kebutuhan komoditas masyarakat, apakah mengalami kenaikan atau masih stabil,” tegasnya.

(MSS**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.