SMPN 19 Kota Kupang Gelar Syukuran Nataru Dan Pencapaian Akreditasi B

SERGAP.CO.ID

KUPANG, || Keluarga besar Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 19 Kota Kupang, menggelar syukuran Natal dan Tahun Baru (Nataru), dan pencapaian Akreditasi B, Sabtu (20/1/2024), di aula sekolah tersebut.

Bacaan Lainnya

Kepada media ini, Kepala sekolah SMPN 19 Kupang,Gerson Tamo Ama menuturkan bahwa acara syukuran tersebut diikuti oleh para guru, tenaga kependidikan, pegawai, dan peserta didik. Dalam syukuran tersebut, selain Nataru bersama, juga diperuntukkan bagi pencapaian Akreditasi B.

“Pencapaian Akreditasi B merupakan hasil kerja sama dan dukungan dari para guru. Mereka berhasil menangani beberapa hal, seperti standar mutu kelulusan, mutu guru, standar proses, dan manajemen sekolah, sehingga kami bisa mendapatkan nilai 82 atau B,” ungkapnya.

Ia berharap, pencapaian Akreditasi B tersebut bisa terus dipertahankan guna mengembangkan sekolah ke arah yang lebih baik.

Lebih lanjut Ketua panitia Orpa Sarlinfrare, S.Pd. menjelaskan pelaksana Kegiatan natal ini merupakan agenda rutin yang dilakukan di SMPN 19 kota Kupang sebagai bentuk persaudaraan.

” ini merupakan hasil rapat antara kesiswaan, OSIS dan kepala sekolah Tujuan kegamaan mempererat persaudaraan antara siswa Kristen dan Muslim selain natal ada juga halal bin halal” Ungkapnya.

Sarlinfrare menambahkan perayaan kali ini berbeda dari tahun sebelumnya dikarenakan Covid -19 sehingga terbatas dilaksanakan kegiatan. Namun Tahun ini lebih difokuskan dengan Pelayanan Diakonia.

” Jadi thema perayaan kita bukan saja seremonial saja tetapi dikhususkan pemberian kasih kepada siswa kurang mampu mampu diberikan persepuluhan berupa alat tulis, dan barang ” jelasnya.

Hal senada juga disampaikan Komite SMPN 19 Kota Kupang, Yulianus Saketu di sela-sela kegiatan mengapresiasi perkembangan SMPN 19 Kota Kupang yang cukup mengalami perubahan lebih baik setiap tahunnya.

Harapan kedepannya SMPN 19 Kota Kupang terus maju Untuk terus memberikan kontribusi dalam mencerdaskan anak bangsa.

Pantauan media ini perayaan ini gelar semi KPI dimana ada puji- pujian, pentas seni dibawakan para siswa dan juga diakhiri dengan Acara bebas tukar kado.

(DESSY)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.