Sebulan Jelang Pencoblosan, Prof. Rokhmin Dahuri Rajin Blusukan

SERGAP.CO.ID

KABUPATEN CIREBON || Sekitar satu bulan lagi menjelang hari pencoblosan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres), Ketua DPP PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. H. Rokhmin Dahuri, M.S., makin gencar turun ke bawah menemui masyarakat di Cirebon-Indramayu.

Bacaan Lainnya

Meski usia sudah tidak muda lagi, Caleg No. Urut 1 dari PDI Perjuangan untuk DPR RI Dapil Cirebon-Indramayu ini tak sungkan berjalan kaki menemui warga secara door to door.

Pagi, siang sampai malam hari, Prof. Rokhmin menyapa warga dengan tetap dalam kondisi segar dan selalu tersenyum. Keakraban dijalin lewat komunikasi sederhana menanyakan kondisi warga.

“Bapak, Ibu, sehat-sehat ya. Aja klalen tanggal 14 Februari 2024 adalah hari pencoblosan. Gunakan hak pilih dengan baik. Aja klalen pilih Presiden, Pak Ganjar. DPR RI e pilih wong dewek asli Cirebon, Rokhmin Dahuri,” tandasnya saat menemui warga Losari, Kabupaten Cirebon, Senin (8/1/2024).

Bukan hanya blusukan ke Losari, Rokhmin Dahuri juga turun menemui warga di Gebang Mekar saat acara nadran. Sebelumnya, Rokhmin Dahuri silaturahmi ke wilayah Kabupaten Indramayu.

“Dari desa ke desa, turun sampai ke tingkat RW dan RT. Ini instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri. Sebagai ketua DPP, saya juga wajib turun door to door. Jadi, jangan merasa diri ketua DPP atau pengurus partai malah berleha-leha,” ujar putra asli Gebang, Cirebon.

Dalam setiap kegiatannya, Prof. Rokhmin menyampaikan 21 Program Unggulan Ganjar-Mahfud.

“Ada KTP Sakti, menciptakan 17 juta lapangan kerja, SMK gratis untuk keluarga miskin, 1 keluarga miskin 1 sarjana, mudah berusaha termasuk UMKM dan koperasi, masjid sejahtera dan DKM terlindungi serta banyak lagi,” papat ketua DPP Bidang Kelautan dan Perikanan ini.

Rokhmin menambahkan, Ganjar-Mahfud merupakan dua figur yang saling melengkapi dengan kemampuan dan pengalaman yang lengkap.

Keduanya pernah menjadi anggota DPR RI. Ganjar juga lama menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah. Mahfud MD makin lengkap karena pernah berada di yudikatif.

“Ganjar-Mahfud pasangan presiden dan wakil presiden yang komplit. Mereka dua anak bangsa dengan kualitas yang hebat, berpengalaman dan teruji sangat berintegritas. Indonesia akan menjadi negara lebib maju dan unggul dalam kepemimpinan Ganjar-Mahfud,” lanjut Prof Rokhmin, yang juga dikenal memiliki keilmuan mumpuni di bidang kelautan dan kemaritiman.

Dirinya kembali mengingatkan kepada warga Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu, agar datang ke TPS dan menyalurkan hak politiknya masing-masing.

“Aja klalen presidene Pak Ganjar, DPR RI e Rokhmin Dahuri. Saya asli Cirebon, lahir di Gebang dan alumni SMAN 2 Kota Cirebon. Bener-bener wong dewek, jadi coblos Rokhmin Dahuri untuk DPR RI Dapil Cirebon-Indramayu,” pungkasnya.

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.