Indomaret Bekerjasama dengan Bebelac Berikan CSR Bantuan Paket Nutrisi Kepada Balita Di Kabupaten Bandung

SERGAP.CO.ID

KAB. BANDUNG, || Sejumlah balita mendapatkan bantuan paket nutrisi Indomaret X Bebelac di Rumah Dinas Jabatan Bupati Bandung, Soreang, Kamis (28/9/2023).

Bantuan paket nutrisi Indomaret X Bebelac itu langsung diserahkan oleh perwakilan Indomaret kepada Bupati Bandung Dadang Supriatna didampingi Bunda Bedas Emma Dety Dadang Supriatna. Selanjutnya secara simbolis Bupati dan Bunda Bedas bantuan tersebut disalurkan secara simbolis kepada balita sebagai penerima manfaat bantuan tersebut.

Bupati Bandung Dadang Supriatna mengucapkan terima kasih kepada pihak Indomaret yang sudah peduli dalam kegiatan peduli berbagi tersebut.

“Peduli berbagi ini dilaksanakan bertepatan dengan Maulid Nabi Muhammad SAW,” kata Dadang Supriatna.

Bupati Bandung berharap melalui kegiatan peduli berbagi yang dilaksanakan Indomaret ini, perusahaan Indomaret semakin maju dan sukses.

Kang DS berharap kegiatan ini dapat berlangsung secara berkelanjutan. “Saya berharap dan mengajak Indomaret untuk bisa menyisihkan hartanya melalui Baznas Kabupaten Bandung. Kita berharap nanti adakan kerjasama antara Indomaret dan Baznas,” harapnya.

Kang DS juga berharap kepada Indomaret bisa membantu dalam program pengurangan angka stunting di Kabupaten Bandung mengingat Presiden pada tahun 2024 mendatang, mentargetkan capaian penurunan stunting 14 persen.

“Saya kira Kabupaten Bandung salah satu yang harus menurunkan angka stunting. Dari angka 25 persen saat ini, kita targetkan tahun 2024 di 18 persen. Mudah-mudahan kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Bandung dengan Indomaret ini bisa terus membantu penurunan angka stunting di Kabupaten Bandung,” tuturnya.

Kang DS berharap perusahaan Indomaret bisa memberikan kontribusi terbaik untuk kemajuan di Kabupaten Bandung. “Sesuai dengan tagline BEDAS (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera),” harapnya.

Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Bandung Dicky Anugerah mengatakan, bahwa kegiatan Indomaret peduli berbagi ini dikaitkan dengan program-program pemerintah Daerah Kabupaten Bandung, di antaranya penurunan angka stunting. “Apalagi capaian penurunan angka stunting seperti yang dikatakan Pak Bupati mencapai 14 persen. Untuk itu, kita harus bisa menggandeng beberapa pelaku usaha di antaranya Indomaret sebagai bapak angkat untuk menekan angka stunting supaya turun. Di antaranya bantuan nutrisi kepada balita-balita yang ada di Kabupaten Bandung,” tutur Dicky.

Dicky mengatakan, di Kabupaten Bandung ada beberapa titik lokus yang dibina. Bahkan, ia bersama Bunda Bedas dan pihak Indomaret sudah melakukan rapat dalam tindaklanjut penurunan angka stunting tersebut.

“Pihak Indomaret siap membantu dalam pemberian nutrisi kepada balita secara rutin, selain dilaksanakan pemerintah daerah dan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) lain yang ada kaitannya dengan program stunting ini,” ujarnya.

Menurutnya, pada kegiatan tersebut secara simbolis ada pemberian nutrisi kepada balita sebanyak 200 paket. “Ini program CSR-nya Indomaret,” katanya.

(Dewy)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.