Beri Rasa Aman, Babinsa Kodim 1613/Sumba Barat Pengamanan Pilkades Serentak Di Kabupaten Sumba Tengah

SERGAP.CO.ID

SUMBA TENGAH, || Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tahun 2023 yang dilaksanakan serentak dibeberapa Desa di wilayah Kabupaten Sumba Tengah. Guna memastikan pelaksanaan kegiatan berjalan aman dan Lancar Babinsa jajaran Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan kegiatan pengamanan di Desa binaannya masing-masing.

Sebanyak 8 Desa di Kabupaten Sumba Tengah yang tersebar di beberapa Kecamatan mengikuti tahapan Pilkades serentak pada tanggal 27 September 2023.

Babinsa bersama Bhabinkamtibmas melakukan pengamanan dan pengawalan pelaksanaan kegiatan dari awal, yakni sejak tahap pendistribusian logistik Pilkades, pelaksanaan pemilihan hingga tahap pemungutan dan penghitungan suara seperti saat ini.

Berkat kerjasama dari berbagai pihak terkait pelaksanaan Pilkades serentak diwilayah Kabupaten Sumba Tengah tahun 2023 sampai dengan saat ini dapat berlangsung dengan tertib dan lancar tanpa adanya hal-hal yang tidak di inginkan selama Pilkades digelar.

Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Yuliansa Fitra saat di konfirmasi menyampaikan Babinsa jajarannya ikut melaksanakan pemantauan dan pengamanan Pilkades tahun 2023 di Kabupaten Sumba Tengah sebagai upaya menjamin kelancaran dan keamanan selama pelaksanaan kegiatan dengan senantiasa memegang prinsip netralitas, dimana tidak berpihak kepada salah satu calon kepala Desa, karena itu merupakan prinsip dasar yang harus diterapkan sebagai aparat komando kewilayahan dari komando atas untuk menjaga Netralitas TNI.

“Pemilihan Kepala Desa tahun 2023 diwilayah Kabupaten Sumba Tengah berlangsung secara serentak dibeberapa Desa, untuk itu Babinsa melaksanakan pemantauan dan pengamanan Pilkades diwilayah binaan masing-masing yang melaksanakan pemilihan,” ujarnya.

Dandim juga mengatakan Babinsa bersama instansi terkait lainnya telah melakukan pemantauan dan pengamanan sejak tahap awal Pilkades hingga akhir pelaksanaan kegiatan, yakni sejak tahap pendistribusian logistik hingga pada saat penghitungan suara selesai dilaksanakan.

“Pengamanan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk upaya memastikan pelaksanaan tahapan kegiatan Pilkades tahun 2023 di Kabupaten Sumba Tengah dapat berjalan dengan aman, lancar dan sukses,” tutup Dandim.

(Mss**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.