Sambut HUT TNI ke 78, Kodim 0620/Kab. Cirebon Gelar Bakti Sosial

SERGAP.CO.ID

KABUPATEN CIREBON || Semangat Bhakti Sosial (Baksos) Kodim 0620/Kab.Cirebon sambut hari jadi HUT TNI ke-78 dengan menggelar berbagai kegiatan bakti sosial ( Baksos) bagi masyarakat. Bertempat di gedung serba guna dan aula pendawa Sakti Makodim 0620/Kab.Cirebon, Minggu kemarin (24/09/2023).

Bacaan Lainnya

Kegiatan baksos tersebut melibatkan TNI – Polri dan unsur masyarakat yang bertujuan untuk memberikan manfaat dan dukungan kepada masyarakat yang membutuhkan serta perduli terhadap lingkungan. Salah satu kegiatan utama adalah donor darah, pemberian sembako sebanyak 100 paket dan Pemberian pengobatan gratis sebanyak 250 orang yang dilaksanakan oleh Yankes.

Selain donor darah dan pemberian sembako serta pengobatan gratis Kodim 0620/Kab.Cirebon juga menunjukkan kepedulian mereka terhadap anak anak yatim dengan menyelenggarakan sunatan massal bagi anak yatim sebanyak 9 orang, dan bazar murah dilaksanakan oleh Persit Kartika Cabang XXX bersinergi dengan Disperindag Kab. Cirebon.

Selain itu, Juga nampak semangat gotong royong TNI-Polri dengan masyarakat dengan melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan sungai Cimanuk Cisanggarung (Kedung Pane) sepanjang 1 Km termasuk desa Sutawinangun Kec. Kedawung Kab.Cirebon. nampak dalam kegiatan aksi bersih sungai tersebut ditinjau oleh Dandim 0620/Kab.Cirebon, tindakan seperti ini menggambarkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang kuat dalam bermasyarakat.

Dalam sambutanya, Dandim 0620/KAB.CIREBON Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono, S. Sos,M.I. Pol menyampaikan, “Pentingnya kegiatan baksos ini sebagai bagian dari peringatan HUT TNI ke-78 Ta. 2023.
TNI hadir sebagai pengawal Demokrasi untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan kegiatan tersebut merupakan bukti nyata dari semangat patriotisme TNI dalam melayani masyarakat, Ungkap Dandim 0620/Kab.Cirebon.

“Semoga kegiatan bakti sosial yang telah diadakan oleh Kodim 0620/Kab.cirebon ini dapat menjadi inspirasi bagi kita semua untuk ikut serta terlibat aktif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkokoh persatuan dalam bingkai “TNI patriot NKRI. (Agus)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.