SERGAP.CO.ID
KABUPATEN CIREBON || Kodim 0620/Kabupaten Cirebon menyelenggarakan kegiatan Pembinaan dan Pemberdayaan keluarga besar TNI TA. 2023, bertempat di Aula GSG Jati Manunggal Selasa kemarin (19/09/2023).
Kegiatan tersebut dibuka Dandim 0620/Kab.Cirebon yang diwakili oleh pasiter kodim 0620/Kab.Cirebon Kapten Chk. Suprinadi, S.H., yang dihadiri oleh Danramil 0620-04/Losari Kapten Arh. Jumatsyah, Danramil 0620-19/Arjawinangun , Danramil 0620-06/Pabuaran Kapten Inf. Jamsri dan peserta dari keluarga besar TNI KB FKPPI, GM FKPPI, HIPAKAD, PPM .
Dalam amanatnya pasiter menyampaikan permohonan maaf dari komandan Kodim 0620/Kab. Cirebon yang tidak bisa hadir bersama kita pada kesempatan ini, karena sedang ada tugas penting yang tidak bisa ditinggalkan. Namun Hubungan silaturahmi dengan keluarga besar TNI harus tetap kita jaga dengan baik sehingga saat ini kita masih bisa berkumpul dan bersilaturahmi bersama dalam rangka kegiatan pembinaan dan pemberdayaan keluarga besar TNI,” ujar Pasi Ter Kodim 0620/Kab. Cirebon Kapten Chk. Suprinadi, S.H. usai menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Dalam kesempatan ini juga peserta diberikan materi tentang wawasan kebangsaan dan bela negara di era digital saat ini yang disampaikan langsung oleh Danramil 0620-04/Losari Kapten Arh. Jumatsyah.
Selanjutnya peserta diberikan bingkisan sebagai Cinderamata secara simbolis dan dilanjutkan pemberian materi tentang peningkatan SDM unggul dan berkualitas untuk meningkatkan kemajuan bangsa dan negara, kegiatan saat ini yang kita selenggarakan adalah kegiatan rutin dalam upaya mengeratkan hubungan antara Kodim 0620/Kab. Cirebon dengan keluarga besar TNI untuk lebih harmonis serta ikatan sosial mitra pejuangnya dapat terjaga dengan baik, Hal tersebut disampaikan Danramil 0620-19/Arjawinangun Kapten Arh. Jumadi.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Danramil 0620-06/Pabuaran Kapten Inf. Jamasri juga menyampaikan materi tentang pentingnya meningkatkan usaha dan pertumbuhan ekonomi di wilayah sekitarnya. Dan Kodim 0620/Kab.Cirebon mengharapkan peran besar keluarga TNI seperti KB FKPPI, GM FKPPI, sehingga dapat berkontribusi hal yang positif untuk kemajuan bangsa dan negara, pungkasnya.
“Kita keluarga besar TNI perlu memahami konsepsi pertahanan negara secara utuh dan benar agar tumbuh menjadi pribadi yang cinta dan bangga terhadap tanah air sendiri, tambah Pasi Ter Kodim 0620/Kab. Cirebon.
Menurutnya, Pemahaman konsepsi pertahanan negara dalam implementasinya bukan hanya dimiliki oleh TNI saja, Tetapi harus juga dimiliki oleh segenap komponen bangsa dan seluruh rakyat Indonesia termasuk keluarga besar TNI.
“Kita menaruh harapan besar bahwa keluarga besar TNI yang hadir saat ini memiliki komitmen yang kuat untuk merealisasikan tugas mulia ini. Dengan melalui kegiatan ini diharapkan keluarga besar TNI menjadi organisasi masyarakat yang profesional dan militan serta menjadi Ormas yang memiliki generasi unggul guna mendukung tugas pokok TNI,” tegas Pasi Ter Kodim 0620/Kab. Cirebon Kapten Chk. Suprinadi,S.H. (Agus)