Musim Kemarau, Babinsa Jajaran Kodim 1613/Sumba Barat Ajak Warga Waspadai Karhutla

SERGAP.CO.ID

WALAKAKA,|| Jajaran TNI melalui Babinsa, terus berupaya mensosialisasikan dan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) terkait bahaya serta dampak kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terhadap masyarakat.

Bacaan Lainnya

Hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya Karhutla hingga dapat dilakukan pengawasan secara bersama-sama. Dan sebagai himbauan kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran hutan saat akan membuka lahan pertanian.

Seperti yang dilakukan Babinsa Desa Karekanduku Utara Kopda Martin Jaga Limu anggota Koramil 02/Walakaka jajaran Kodim 1613/Sumba Barat melaksanakan komsos dengan warga masyarakat membicarakan tentang mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan yang berada di wilayah binaanya yakni di Desa Karekanduku Utara Kecamatan Tana Righu Kabupaten Sumba Barat, Sabtu (16/09/2023).

“Kami sebagai Babinsa akan terus lakukan himbauan dikarenakan saat ini musim kemarau yang cukup panjang, sehingga rawan mengakibatkan terjadinya panas yang berkepanjangan yang berpotensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan,” ungkap Babinsa

“Babinsa mengedepankan pada upaya pencegahan Karhutla, karena jika pencegahan ini berhasil tentu akan terhindar dari bahaya kebakaran”, tambahnya.

Bahkan kami terus mengadakan himbauan kepada masyarakat tentang dampak kebakaran sehingga masyarakat yang selama ini belum tahu sudah mulai mengerti akan bahaya terjadinya Karhutla”, tutupnya

(Mss**)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.