Kecelakaan Lalu Lintas Sepeda Motor Honda Supra X 125 Dengan Truck Tangki Air

SERGAP.CO.ID

SUMBA TENGAH, || Selasa 28 Maret 2023 sekitar pukul 18.30 wita bertempat Di Jalan Raya Jurusan Anakalang-waikabubak,Binatana, Ds. Kebelawuntu, Kecamatan Katikutana,Kabupaten Sumba Tengah telah terjadi Kecelakaan Lalu Lintas Antara Sepeda Motor Honda Supra X 125 berplat nomor DK 2740 AAX dengan truck tangki air (trio putra) ED 9514 D.

Identitas kedua pengendara Sepeda motor dan Truck Tangki Air yakni:

a.Pengendara Truck Tangki berplat nomor ED 9514 D :”Markus Umbu Laiya, Jenis Kelamin Laki-laki,Umur 37 tahun, Agama Kristen Protestan,Pekerjaan Pengemudi,alamat kampung Laimerang, Desa Makatakeri ,Kecamatan Katikutana

b. Pengendara sepeda motor Honda Supra X tanpa125 plat nomor :“Nama Anosius Tamo Ama,Jenis Kelamin Laki-laki,Umur 17 tahun,Agama Katolik,Pekerjaan Tani, Alamat Kamp. Kabelaluta, Ds.mataredi,Kecamatan Katikutana,Kabupaten Sumba Tengah (tidak menggunakan helm,tidak memeliki sim dan Meninggal Dunia.

Saksi-saksi antara lain pertama
1.Agustinus Jaga Duka Woly, Umur 36 Thn, Agama Katholik,Pekerjaan Tani, Alamat Kmp.Pangadu, Desa Mataredi, Kecamatan Katikutana,Kabupaten Sumba Tengah.

2.Yunys Gauka Rawa , Umur 56 tahun, Agama Krs. Protestan.pekerjaan Tani.Alamat Kamp. Laipagar, Ds. kabelawuntu,Kecamatan katikutana,Kabupaten Sumba Tengah.

Adapun Kronologi Kejadian kecelakaan lalulintas tersebut yaitu”Pada hari selasa tanggal 28 Maret 2023 sekitar jam 18.30 wita. Dijalan jurusan anakalang – waikabubak, Binatana, Ds. kabelawuntu,Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba tengah telah terjadi laka lantas yakni pengendara semor honda supra X125 dengan no.pol DK 2740 AAX yang dikendarai oleh korban Anosius Tamo Ama,dengan kenderaan truk tengki air tri putra dengan no.pol: ED 9514 D, yang dikemudikan oleh Markus Umbu Laiya yang mana pengemudi truk tenki air Tri Putra sementara parkir di bagian kiri jalan.

Dan tidak lama kemudian pengendara sepeda motor honda supra X125 yang dikendarai oleh Anosius Tamo Ama dengan kecepatan tinggi menabrak kendaraan truk tengki air Tri Putra yang sedang parkir,atas kejadian tersebut pengendara semor honda supra x 125 mengalami pecah kepala sehingga meninggal dunia di tkp.Atas Kejadian tersebut Pengendara Truck Tangki Air Tri Putra Mengamankan diri di Polsek Katikutana.

Saat ini barang bukti Sepeda Motor Honda Supra x 125 dan Truck Tangki Air Telah diamankan di Polsek Katikutana.

(Mss**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.