Pentingnya Peningkatan Kemampuan Pengajar Alquran Para Asatidz dan Asatidzah

Pentingnya Peningkatan Kemampuan Pengajar Alquran Para Asatidz dan Asatidzah
PJ Walikota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan, saat memberikan sambutan acara Kegiatan Peningkatan Wawasan Bagi Pengajar Alquran.

SERGAP.CO.ID

CIMAHI || Penjabat Walikota Cimahi, Dikdik S. Nugrahawan menyampaikan, pentingnya peningkatan wawasan pengajar Alquran, terutama dalam menghadapi tuntutan zaman dengan problem masyarakat yang semakin komplek.

Bacaan Lainnya

“Dengan Demikian dibutuhkan kreativitas dan keahlian yang cukup dan mumpuni bagi seorang ustadz/ustadzah karena menyangkut tugas membina dan menyampaikan ilmu agama di tengah-tengah masyarakat,” tutur Dikdik saat menghadiri kegiatan peningkatan wawasan bagi pengajar Alquran, di Gedung Technopark, Cimahi Selatan, Senin (27/3/2023).

“Para asatidz dan asatidzah akan selalu berinteraksi dengan masyarakat dalam rangka menyampaikan ilmu agama melalui pembinaan mental dan spiritual keagamaan, dengan harapan semoga warga masyarakat dapat meningkatkan keilmuan serta keimanan juga ketaqwaannya kepada Allah SWT,” tutur Dikdik.

Menurutnya, kegiatan seperti ini memiliki tujuan yang sangat baik yakni untuk mengembangkan kemampuan para asatidz dan asatidzah pengajar Alquran.

“Peningkatan kualitas bacaan sangat penting, karena bagi sebagian besar terlebih makmum dalam Salat Berjamaah selalu menghendaki imam yang baik dari segi bacaannya maupun kualitas keilmuannya sehingga salatnya tambah khusyu dan menjadi sempurna,” tegasnya.

Dikdik berharap peningkatan wawasan bagi pengajar Alquran ini diharapkan para asatidz maupun asatidzah dapat bersinergi dalam memberikan dan juga dapat menjadi mediator dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat terkait berbagai kebijakan dan program-program pemerintah dalam melaksanakan syariat dan tuntunan agama khususnya di Kota Cimahi.

Guna meningkatkan wawasan, pengetahuan serta pemahaman para Asatidz wal Asatidzah dalam menyampaikan dan mengajarkan Alquran kepada para santriwan dan santriwati, Pemerintah Daerah Kota Cimahi melalaui Bagian Kesra Setda Kota Cimahi menyelenggarakan kegiatan Peningkatan Wawasan Pengajar Alquran.

Kegiatan yang diisi oleh Ustadz Abu Rabbani sebagai narasumber dari Lembaga Demam Alquran Cimahi ini diikuti oleh 100 orang peserta yang terdiri dari pengajar Alquran dari seluruh kelurahan di Kota Cimahi sebanyak 75 orang, pengajar Alquran dari lembaga FKDT Kota Cimahi sebanyak 5 orang, pengajar Alquran dari lembaga FKPQ Kota Cimahi sebanyak 5 orang, serta pengajar Alquran dari ormas-ormas Islam sebanyak 15 orang.

(Dw**)

Pos terkait

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.